Begini Tips Bikin Website yang Menarik untuk Dongkrak Bisnismu

Kemala Putri . November 18, 2019
jasa pembuatan website
Foto: marcelweb
Teknologi.id - Pemilik bisnis biasanya akan melakukan berbagai macam upaya untuk mengembangkan bisnis mereka, salah satunya yakni dengan memperluas jangkauan pemasaran. Nah, di era serba online seperti saat ini, memasarkan produk dan perusahaan paling optimal adalah dilakukan dengan memanfaatkan teknologi berbasis digital. Salah satunya adalah dengan memiliki website sendiri sebagai pusat pengelolaan serta manajemen produk. Dengan memiliki website, sebuah bisnis akan mudah dijangkau semua orang yang terhubung ke internet. Nah, untuk pembuatan website pun tidak boleh asal-asalan, karena nantinya akan mempengaruhi naik turunnya perjalanan bisnismu. Selain bisa menggunakan jasa pembuatan website profesional, kamu juga harus tahu tips membuat website yang menarik untuk mendongkrak keperluan bisnismu. Simak beberapa tipsnya di bawah ini:

Tips Bikin Website yang Menarik untuk Dongkrak Bisnismu

1. Homepage Minimalis dan Sesuai Fungsinya

Buatlah Homepage yang dapat semudah mungkin dimengerti oleh pengguna. Pastikan tampilan Homepage mudah diingat dan pengguna akan langsung dapat menemukan solusi dari apa yang mereka cari di website-mu. Jangan lupa untuk menampilkan kata kunci yang sesuai dan menggambarkan keseluruhan produk yang Kamu tawarkan. 

2. Desain yang Eye Catching

Teknologi terus berkembang, jadi buatlah desain yang sesuai untuk setiap perangkat terbaru. Pastikan juga susunan dan tatanan setiap konten dirancang secara jelas dan ‘to-the-point’. Sehingga nantinya hanya butuh beberapa detik saja untuk langsung memikat pengguna website melalui informasi yang tertera. Jangan lupa untuk tetap memperhatikan komposisi warna, ukuran, sampai kontras, agar pengguna jatuh cinta pada pandangan pertama dengan website-mu.

3. Kemudahan Navigasi

Kemudahan navigasi di website akan memberikan pengalaman terbaik untuk pengguna. Salah satunya dengan menaruh logo di Homepage yang secara tidak langsung akan membangun pencitraan untuk produkmu. Perhatikan juga pada bagian atas (header), semua menu dan submenu wajib disusun sesuai prioritas kepentingannya. Beberapa alternatif navigasi juga bisa diaplikasikan jika website-mu bertipe long-scrolling. Dengan hanya satu klik, navigasi kembali ke halaman atas atau turun langsung ke bawah akan jadi lebih efisien. 

4. Konten yang Mudah Dibaca

Mudah dibaca adalah kunci dari diterima atau tidaknya konten di website-mu. Pertama pastikan pemilihan kalimat yang sesuai dan tidak terlalu panjang. Kedua, pastikan pemilihan kata (slogan/quotes) yang ditampilkan juga harus singkat dan tak bertele-tele. Hal ini bertujuan karena teks yang ditampilkan harus memberikan informasi seefisien mungkin. Pemilihan warna teks pun tidak kalah penting. Pilihlah warna kontras agar teks yang ditampilkan jelas dan menunjukan identitas atau mewakili isi website. Jangan takut untuk bermain dengan warna, karena itu bisa jadi bentuk kreativitas yang berkarakter. Selain memilih warna yang kontras pastikan juga pilih ukuran teks dan font yang sesuai untuk memaksimalkan tampilan website. Lakukan kombinasi dengan komposisi yang sesuai dan tidak berlebihan

5. Mobile Friendly

Siapa sih saat ini yang tidak punya smartphone dengan kemampuan akses internet? Dengan membuat tampilan yang mobile friendly, jangkauan website pun akan meluas. Buatlah desain yang mobile friendly, yang dapat disesuaikan dengan semua perangkat mobile untuk memberikan pengalaman berbeda bagi pengguna yang mengunjungi website-mu. Selalu lakukan uji coba pada setiap halaman, posisikan dirimu sebagai seorang pengguna.

Baca juga: Sagara Technology Menjadi Pemain Utama dalam Perkembangan Teknologi Website di Indonesia

6. Jangan lupakan Footer

Footer adalah hal terakhir yang mungkin akan terlihat dalam website, namun jangan lupa untuk menyertakan tautan penting seperti kontak, FAQ, dan ikon social media yang dibutuhkan oleh pengunjung website.

7. Gunakan Jasa Pembuatan Website Profesional

Membuat website yang menarik membutuhkan keahlian, keterampilan, dan pengalaman khusus. Jika Kamu kurang percaya diri dengan kemampuanmu dalam membuat website yang menarik, Kamu bisa juga menggunakan jasa pembuatan website profesional. Salah satu yang direkomendasikan adalah Fastwork.id. Melalui Fastwork, Kamu bisa bertemu dengan freelancer berpengalaman di bidang pembuatan website, seperti website perusahaan, website sekolah, website ecommerce atau toko online, maupun pembuatan blog pribadi. Fastwork memberikan beberapa pilihan web developer freelance sekaligus dengan harga yang kompetitif dan terjangkau. Selain itu, Kamu juga bisa langsung berkomunikasi dengan freelancer untuk menjelaskan kebutuhan website yang Kamu inginkan. Web developer freelance di Fastwork.id tidak hanya tahu bagaimana membuat website yang menarik, responsive, dan SEO friendly, namun juga menyesuaikan dengan keperluan dan keinginanmu. Selain itu, Fastwork juga menyediakan daftar harga jasa pembuatan website, sehingga Kamu bisa mendapatkan jasa web developer freelance yang paling sesuai. Tidak hanya dipilih berdasarkan kualitas, review, dan portofolionya saja, tetapi juga melihat apakah budget yang dikeluarkan akan sesuai anggaran atau tidak. Pembayaran setiap project di Fastwork pun hanya akan diproses ketika project sudah selesai dan sudah disetujui. Dengan demikian, setiap transaksi akan jadi lebih aman dan nyaman. Tertarik untuk menggunakan jasa pembuatan website di Fastwork? Untuk lebih jelas, Kamu bisa mengunjungi tautan berikut ini https://fastwork.id/web-development. (dwk)
author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

1 Komentar