Foto: Google
Teknologi.Id - Google memiliki banyak aplikasi yang bekerja sama dengan Google Maps. Salah satunya ialah aplikasi yang bernama Trusted Contacts. Aplikasi ini dikeluarkan oleh Google Maps pada awal tahun 2017 yang lalu. Aplikasi yang telah beroperasi kurang lebih 3 tahun ini, dikonfirmasi oleh pihak Google bahwa akan ditutup secara permanen.
Perusahaan Google mengeluarkan announcement bahwa mulai 1 Desember 2020, mereka akan menghentikan aplikasi sharing emergency location atau akses berbagi lokasi darurat. Bagi para pengguna yang telah memiliki aplikasi Trusted Contacts di handphone-nya, mereka akan tetap bisa menggunakannya secara normal.
Google juga menyatakan bahwa jika kita telah memiliki akun pada aplikasi Trusted Contacts, kita bisa mengunduh data-data yang terdapat di dalamnya melalui laman resmi Trusted Contacts hingga tanggal 1 Desember 2020. Lewat dari tanggal tersebut, pengguna tidak bisa lagi mengunduh dan melihat live location dari aplikasi Trusted Contacts.
Foto: The Verge
Trusted Contacts kurang peminat
Pihak Google telah menarik aplikasi lacak lokasi tersebut dari Google Play Store. Menggabungkan aplikasi dan fitur lain ke dalam Google Maps telah menjadi strategi Google selama beberapa waktu, tetapi fitur Trusted Contacts tersebut dianggap kurang maksimal karena hanya sedikit pengguna yang mengunduh dan menggunakan aplikasi itu.
Sebagai pengganti dari Trusted Contacts, Google berencana untuk memperbarui fitur baru dengan integrasi AR Live View yang dianggap lebih inovatif. Untuk saat ini, pengganti Trusted Contacts setelah penutupan yang direkomendasikan oleh Google adalah fitur Location Sharing di Google Maps.
Baca juga: Google Tambahkan Mode AR pada Live View Google Maps
Menurut pihak Google, Fitur AR Live View sangat membantu. Pengguna dapat membagikan lokasinya secara langsung ditambah dengan tampilan live view dari tempat si pengirim lokasi berada. Para pengguna juga dapat melihat keterangan-keterangan mengenai lokasi atau tempat tertentu melalui fitur AR Live View, sehingga memudahkan mereka untuk menemukan tempat yang ingin dituju.
Aplikasi serupa yang dapat dicoba
1. Glympse
Foto: Glympse
Tujuan utama dari pembuatan aplikasi ini ialah untuk berbagi lokasi dengan teman dan keluarga secara cepat dan mudah. Aplikasi ini tidak memungut biaya sepeser pun dan bisa langsung digunakan tanpa harus mendaftar terlebih dahulu. Kamu bisa mengatur berapa lama waktu sharing location ingin dilakukan. Akses akan dihentikan secara otomatis setelah waktu tersebut berakhir. Aplikasi ini akan selalu meminta izin untuk memberikan akses sharing location.
2. Find My Friends
Foto: Google
Aplikasi sharing location yang satu ini hanya perlu memasukkan nomor telepon saja untuk melacak teman atau keluarga yang ingin kita ketahui lokasinya. Aplikasi yang dikeluarkan oleh perusahaan bernama Family Safety Production ini, akan membagikan permintaan akses kepada akun kita dan akun yang bersangkutan. Ketika sudah disetujui dengan yang bersangkutan, kita akan langsung mengetahui keberadaan mereka.
3. Life360
Foto: Life360
Life360 bertujuan untuk memudahkan penggunanya agar tetap terkoneksi dengan orang-orang terdekat. Aplikasi ini memiliki fitur circle, yaitu grup pribadi yang dapat kamu buat bersama dengan keluarga atau teman. Hanya dengan orang-orang yang tergabung di dalam grup tersebutlah kamu bisa melakukan sharing location.
Life360 memiliki keunggulan, yaitu kamu tidak harus membagikan lokasimu setiap saat. Tidak hanya itu, aplikasi yang telah diunduh lebih dari satu juta pengguna ini juga menyediakan peta khusus untuk setiap circle. Dengan peta khusus, kamu bisa melihat lokasi setiap anggota di dalam circle.
4. GeoZilla
Foto: Google
Aplikasi terakhir yang direkomendasikan ialah, GeoZilla. Fitur yang dimiliki oleh GeoZilla cukup unik, yakni kamu bisa membagi tugas rumah dengan anggota yang tergabung di dalam grup berdasarkan lokasi. Misalnya, untuk berbelanja, membeli peralatan tertentu, dan kegiatan lain yang dilakukan di luar rumah.
Berdasarkan review dari Make Use Of, keunggulan dari aplikasi ini jika dibandingkan dengan yang lain, ia sangat menghemat pemakaian baterai. Hal ini dikarenakan GeoZilla memiliki fitur Significant Location Change (SLC) yang memastikan agar aplikasi tidak aktif jika kamu keluar rumah dengan jarak yang dekat. Ia hanya akan mulai aktif ketika kamu bergerak cukup jauh dari rumah.
(bal)
Tinggalkan Komentar