Teknologi.id - Seperti yang kita ketahui, pasar smartphone adalah pasar terbesar dibandingkan peralatan elektronik lainnya. Hal inilah yang membuat para developer berlomba-lomba membuat berbagai aplikasi smartphone untuk kemudian mengambil keuntungan darinya, terutama aplikasi Android yang merupakan sistem operasi terbesar yang digunakan smartphone di seluruh dunia.
Nah, jika kamu ingin belajar membuat aplikasi Android dan sudah memiliki dasar-dasar pemrograman, yang kamu lakukan selanjutnya adalah memilih software yang bisa digunakan untuk membuat aplikasi Android. Berikut ini kami rangkum beberapa software yang bisa digunakan untuk membuat aplikasi Android secara offline.
7 Software untuk Membuat Aplikasi Android Secara Offline
1. Android Studio
Android Studio adalah software IDE (Integrated Development Environment) resmi dari Google untuk merancang dan mengembangkan aplikasi berbasis android.
Android Studio baru dirilis ke publik pertama kali pada tahun 2013, dan saat ini telah mencapai versi 3.4.1. Android Studio menawarkan fitur-fitur yang bisa kita gunakan untuk kemudahan dan produktifitas saat mengembangkan aplikasi berbasis Android diantaranya :
- Android studio memiliki Sistem versi berbasis Gradle yang fleksibel
- Android studio dilengkapi dengan Emulator yang cepat dan kaya fitur
- Lingkungan yang menyatu untuk pengembangan bagi semua perangkat Android
- Instant Run untuk mendorong perubahan ke aplikasi yang berjalan tanpa membuat APK baru
- Template kode dan integrasi GitHub untuk membuat fitur aplikasi yang sama dan mengimpor kode contoh
- Alat pengujian dan kerangka kerja yang ekstensif
- Alat Lint untuk meningkatkan kinerja, kegunaan, kompatibilitas versi, dan masalah-masalah lain
Dengan Android Studio kita bisa mengembangkan aplikasi Android menggunakan bahasa pemrograman Java, Kotlin, dan C++. Kamu bisa mendownload Android Studio dengan klik tautan ini: https://developer.android.com/studio/?hl=id
2. Eclipse
Menurut Wikipedia, Eclipse merupakan IDE yang bisa digunakan untuk mengambangkan software aplikasi disemua platform (Multi Platform).
Eclipse dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman Java. Namun eclipse juga mendukung pengembangkan aplikasi dengan bahasa pemrograman lain. Misalnya : C, C++, Phyton, Perl, Php, dan lainnya.
Eclipse sendiri bersifat open source dan memiliki banyak plugin seperti Android Studio. Eclipse memiliki beberapa versi yang dirilis dari tahun 2004 hingga sekarang antara lain : Eclipse Galileo, Helio, Callisto, dan sebagainya.
Kamu bisa mendownload Eclipse di tautan ini: https://www.eclipse.org/
Baca juga: Berkat Aplikasi Microsoft Math Solver, PR Matematika Tak Lagi Menakutkan
3. Xamarin
JIka kamu sudah menguasai dasar pemrograman C#, maka IDE Xamarin menjadi pilihan tepat untuk kamu gunakan.
Xamarin sendiri dikembangkan oleh Xamarin Inc dimana IDE ini berfungsi untuk membuat aplikasi cross platform (Android, iOS, dan Windows Phone) menggunakan bahasa pemrograman C#.
Terdapat dua IDE pada Xamarin yaitu :
- Xamarin yang terintegrasi dengan Visual Studio
- Xamarin Studio
Perbedaannya :
- Jika developer sudah terbiasa dengan OS Windows dan Visual Studio maka cocok menggunakan Xamarin yang terintegrasi dengan Visual Studio
- Tapi jika developer memakai OS Mac maka disarankan memakai Xamarin Studio
Tampilan antarmuka Xamarin juga bisa disesuaikan. Misalnya jika kita sedang mengembangkan aplikasi iOS maka tampilannya akan mirip dengan XCode (IDE khusus untuk developer aplikasi iOS), begitupun dengan saat mengembangkan aplikasi Android, maka tampilan user interfacenya akan mirip dengan IDE Eclipse.
Download Xamarin dari situs resminya, klik di sini: https://visualstudio.microsoft.com/xamarin/
4. NetBeans
NetBeans merupakan IDE yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi dengan bahasa pemrograman Java, c++, PHP, dan lainnya.
NetBeans sendiri dirilis oleh perusahaan Oracle. Dimana untuk menggunakan IDE ini kita harus menginstall JDK dan JRE. Sama seperti Aclipse dan Android Studio, kita bisa mengembangkan aplikasi Android menggunakan IDE NetBeans dengan bahasa pemrograman Java.
Download NetBeans di sini: https://netbeans.org/
5. Adobe Flash
Adobe Flash yang dulunya kita kenal dengan Macromedia Flash merupakan salah satu software yang bisa kita gunakan untuk mengembangkan aplikasi Android.
Fungsi utama dari software ini sebenarnya adalah membuat gambar vektor maupun animasi, namun kamu bisa juga menggunakannya untuk mengembangkan aplikasi Android.
Untuk mendapatkan Adobe Flash silahkan kunjungi situs: https://get.adobe.com/flashplayer/
Baca juga: iPhone 12 Dikabarkan Rilis 2020, Intip Bocoran Desain dan Speknya
6. Unity
Unity pada awalnya hanya bisa digunakan pada MacOs. Namun kini sudah menjadi software yang multi platform alias bisa digunakan di OS lain seperti Windows dan Linux.
Unity adalah Game engine (software untuk membuat game) baik 3 Dimensi atau 2 Dimensi, yang pertama kali dirilis pada tahun 2005.
Pada saat mengembangkan game menggunakan unity pengguna dapat memasukan kode-kode dari bahasa pemrograman. Diantaranya : Javascript, C#, dan lainnya. Game yang dibuat dengan Unity bisa di compile untuk Windows, Mac, iOS, Android, Playstation, dan sebagainya.
Kamu bisa mendownload Unity dari situs resminya: https://unity3d.com/
7. Apache Cordova
Pernah dengar kata PhoneGap ? dulunya Apache Cordova adalah PhoneGap.
Apache Cordova merupakan sebuah framework untuk mengembangkan aplikasi mobile berbasis Android, IOS, dan Windows Phone. Apache Cordova memungkinkan para developer membuat aplikasi menggunakan HTML 5, CSS3, dan Javascript.
Hanya dengan menggunakan bahasa pemrograman web tersebut kita sudah bisa membuat aplikasi berbasis mobile yang bisa dijalankan pada OS yang berbeda, yaitu Android, IOS, dan Windows Phone.
Silahkan mengunduh Apache Cordova di tautan ini : https://cordova.apache.org/
Baca juga: China Bakal Setop Penggunaan Perangkat Komputer Buatan Asing
Itulah 7 software untuk membuat aplikasi Android secara offline. Sebenarnya saat ini sudah tersedia juga software pembuat aplikasi Android secara online yang lebih cepat dan mudah pengoperasiannya, seperti yang sudah diulas di Berakal.com.
Namun, tanpa adanya koneksi internet, 7 aplikasi ini pastinya menjadi pilihan terbaik untuk kamu memulai petualangan sebagai developer aplikasi Android. Semoga bermanfaat.
(dwk)
Tinggalkan Komentar