Harga dan Merek TV Dukung Siaran TV Digital Bersertifikasi

Zahra . June 28, 2021

foto:istockphoto

Dikutip dari Kominfo siaran televisi analog yang telah mengudara selama hampir 60 tahun di Indonesia akan digantikan oleh siaran televisi digital selambat-lambatnya pada 2 November 2022.

Siaran televisi digital menggunakan modulasi sinyal digital dan sistem kompresi akan menghadirkan kualitas gambar yang lebih bersih, suara yang lebih jernih dan canggih teknologinya bagi masyarakat Indonesia.

Kominfo menyatakan dalam masa peralihan ke siaran televisi digital, masyarakat tetap bisa untuk menonton siaran televisi analog namun sangat dianjurkan untuk mulai merubah tangkapan sinyal antena di rumah dari siaran analog ke digital.

Dalam masa peralihannya siaran TV digital atau Analog Switch Off (ASO) akan berjalan lancar dengan dukungan perangkat yang memadai. Selain alat pendukung Set Top Box (STB), masyarakat juga harus memiliki pesawat televisi yang disertifikasi untuk layanan siaran digital.

Setiap perangkat televisi digital dan dekoder set top box DVBT2 yang diperdagangkan, dibuat, dirakit, dimasukan dan atau digunakan di wilayah Negara Republik Indonesia diwajibkan untuk memperhatikan persyaratan teknis dan berdasarkan izin sesuai peraturan perundang-undangan.

Persyaratan teknis televisi digital dan set top box diatur dalam Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 4 Tahun 2019 tanggal 28 Juni 2019 tentang Persyaratan Teknis Alat dan/atau Perangkat Telekomunikasi untuk Keperluan Penyelenggaraan Televisi Siaran dan Radio Siaran

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengumumkan ratusan perangkat televisi yang sudah mendukung siaran digital di Indonesia, berikut 9 daftar perangkat STB yang sudah memiliki izin resmi dari Kominfo beserta harga dilansir dari cnnindonesia.com:

- NEXMEDIA - NA1300/DVB-T2 MPEG4 HD: Rp235 ribu
- POLYTRON - PDV 600T2 : Rp391 ribu - Rp570 ribu
- ICHIKO - 8000HD : Rp200 ribu - Rp257 ribu
- AKARI - ADS-2230 : Rp355 ribu - Rp390 ribu
- AKARI - ADS-210 : Rp400 ribu - Rp580 ribu
- AKARI - ADS-168 : Rp389 ribu - Rp650 ribu
- VENUS - Brio : Rp215 ribu - Rp380 ribu
- TANAKA - T2 : Rp220 ribu - Rp265 ribu
- Matrix - Apple Rp215 ribu - Rp290 ribu (sebelumnya Kominfo hapus MITO - 3255 dari daftar STB). (zf)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar