Baru Langganan Netflix? Gini Caranya Download Film dan Serial

Nimas Disri . July 08, 2020

Foto: Layar.id

Teknologi.id - Netflix memang menjadi magnet bagi 'kaum rebahan' dan para pencinta film. Pasalnya, Netflix menghadirkan jajaran film dan serial berkualitas yang pernah tayang di bioskop dan rumah produksi mereka sendiri. 

Untuk kamu yang mungkin baru saja memutuskan berlangganan Netflix setelah pemblokiran terhadap aplikasi ini dicabut oleh Telkom Group Selasa (7/7) lalu, ada fitur menarik yang bisa kamu coba. Salah satunya, fitur Download. Fitur ini memungkinkan kamu untuk mengunduh film dan serial di Netflix lalu menontonnya secara offline di ponsel. Tentunya hal ini sangat berguna jika kamu sedang berada di luar jangkauan Wi-Fi atau jaringan seluler. 

Baca Juga: Pelanggan Netflix dan Spotify, Siap-Siap Agustus Harga Naik, Ya!

Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan untuk mengunduh film dan serial Netflix di ponsel:

1. Gunakan Aplikasi Netflix Terbaru

Sebelum memutuskan untuk mengunduh film dan serial di Netflix, pastikan kamu sudah menggunakan aplikasi Netflix versi terbaru. Pastikan juga koneksi internet yang kamu gunakan stabil agar tidak memakan waktu yang lama dalam proses pengunduhan. 

2. Atur Kualitas Film yang akan Diunduh

Ini penting! Untuk mendapatkan pengalaman terbaik menonton meski dalam kondisi offline, pastikan kamu telah mengatur kualitas video yang akan kamu unduh. Untuk mengaturnya, ketuk garis tiga di bagian kanan bawah tampilan aplikasi Netflix, lalu pilih App Settings dan akan muncul seperti ini.

Foto: Teknologi.id

Ketuk Download Video Quality untuk menentukan kualitas video, kemudian akan muncul pilihan Standard dan High. Untuk pilihan Standard, tidak memakan banyak ruang dan proses unduhnya lebih cepat. Sementara pilihan High akan memakan ruang penyimpanan yang lebih banyak. Kamu juga bisa mengaktifkan fitur Smart Downloads yang memungkinkan Netflix menghapus secara otomatis sebuah episode serial TV yang sudah selesai kamu tonton, lalu otomatis langsung mengunduh episode berikutnya. 

3. Pilih Film yang Ingin Diunduh

Harus kamu ketahui, tidak semua film di Netflix bisa kamu unduh. Untuk film yang bisa diunduh, tersedia tombol Download di atas deskripsi film.

Foto: Teknologi.id

Baca Juga: Akhirnya Netflix Bisa Streaming 4K HDR di Mac

Khusus untuk serial TV yang memiliki beberapa episode, tombol Download akan tersedia di sebelah kanan dari setiap tampilan episode.

Foto: Teknologi.id

Dengan mengetuk tombol Download, unduhan film dan serial TV ini otomatis tersimpan di memori internal ponsel kamu, ya. Khusus untuk pengguna Android, kamu bisa memilih untuk menyimpannya di microSD.

4. Saatnya Menonton!

Hasil unduhan bisa diakses pada menu Downloads di bagian bawah tampilan Netflix. Film atau serial yang sudah kamu unduh memiliki jangka waktu yang berkisar antara 48 jam hingga satu bulan sebelum akhirnya terhapus otomatis. Jadi, selamat menonton!

(nd)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar