Teknologi.id - Hosting adalah sebuah infrastruktur yang berfungsi untuk menyimpan data dari website atau aplikasi lainnya. Dengan begitu akan mudah untuk diakses melalui internet. Hosting punya kapasitas yang dapat digunakan sesuai kebutuhan website atau aplikasi.
Secara sederhana, hosting adalah rumah dari sebuah website yang memuat banyak data.
"Hosting adalah tempat untuk menaruh segala data-data yang ada di website Anda. Seperti yang Anda tahu, website bisa berisi macam-macam, gambar, video, tulisan, plugin, script yang rumit, dan lainnya," demikian pengertian Hosting berdasarkan rujukan di situs resmi Tech Radar.
Jenis Hosting
Berikut adalah beberapa jenis layanan hosting :
Hosting Bersama/Shared Hosting
Inilah layanan hosting murah yang bisa Anda manfaatkan. Pada shared hosting, setiap situs web akan berbagi sumber daya dengan situs web lain yang berada di dalam satu server. Artinya, Anda akan berbagi biaya, dengan demikian layanan ini akan lebih hemat biaya. Persiapan pengaturannya juga mudah, sehingga pengguna dengan pengetahuan teknis terbatas pun masih bisa mengelolanya.
Hanya saja, jenis hosting ini juga memiliki kekurangan. Apabila sebuah situs web di server mengalami peningkatan lalu lintas, maka akan menimbulkan masalah kinerja, kemudian berimbas pada situs web lain pada server yang sama. Kemudian, hosting ini juga memiliki skalabilitas rendah. Kesimpulannya, shared hosting sebaiknya menjadi pilihan untuk bisnis pemula dan bisnis kecil dengan situs web sederhana dan volume lalu lintas rendah.
VPS Hosting
Dikutip dari dewabiz, pada hosting ini, server utama dibagi menjadi beberapa server virtual. Kemudian, setiap server didedikasikan untuk masing-masing situs web individu yang dapat disesuaikan berdasarkan kebutuhan pengguna. Dengan VPS, sebuah situs web masih berbagi server dengan situs web lain. Hanya saja, hanya dalam jumlah yang lebih sedikit.
Dengan jumlah pembagian yang lebih kecil, sehingga akan berkinerja lebih baik. Dengan fakta itu, maka hosting VPS paling cocok dimanfaatkan untuk bisnis kecil atau menengah dengan volume lalu lintas yang terus meningkat, serta ingin membuat perubahan khusus pada konfigurasi server mereka.
Dedicated Hosting
Hosting ini disewa secara eksklusif oleh satu klien. Sebab, hanya ada pengguna tunggal yang tidak perlu berbagi sumber daya dengan klien lain. Dengan begitu, situs web akan dapat beroperasi secara optimal dengan tingkat keamanan yang tinggi.
Jenis hosting ini juga memungkinkan akses root dan admin secara menyeluruh sehingga pengguna dapat mengontrol segala sesuatu di server. Mulai dari keamanan hingga sistem operasi yang digunakan. Namun demikian, dedicated hosting server lebih menguras biaya karena manfaat penuh ini.
Maka, layanan ini biasa digunakan untuk situs web perusahaan besar dengan tingkat kesiapan teknis yang tinggi dan volume lalu lintas yang tinggi pula, hingga mencapai 100.000 kunjungan per bulan.
Cloud Hosting
Cloud hosting hadir lewat beberapa server jarak jauh dengan tanggung jawab yang berbeda-beda. Maka, apabila satu server punya masalah, server lain akan mengambil alih tanggung jawab tersebut. Dengan server cloud, situs web memiliki kinerja tingkat tinggi karena tingkat uptime yang lebih tinggi, dan potensi kesalahan server yang lebih kecil.
Hosting ini juga menawarkan skalabilitas dan model bayar sesuai penggunaan Kemudian, sangat baik digunakan situs web bisnis menengah dan besar yang terus berkembang pesat, dengan volume lalu lintas yang tidak bisa diprediksi. Jika Anda punya situs web yang kunjungannya dapat mencapai 50.000 kunjungan per bulan, maka Anda dapat mempertimbangkan cloud hosting sebagai alternatif hosting VPS.
Cara Kerja Hosting
Berikut adalah cara kerja hosting secara sederhana :
- Server hosting menyimpan berbagai file yang dibutuhkan oleh website. Yakni : gambar, video, script, database website, dan lainnya
- Pengunjung yang mengetikkan domain website Anda pada browser
- Browser meminta server hosting mengirim file website ke browser
- Server mengirimkan file yang dibutuhkan pada browser
- Pengunjung bisa mengakses website Anda
Manfaat Hosting
Hosting mempunyai beberapa manfaat, antara lain :
Penyimpanan data secara praktis
Dengan hosting, maka semua data penunjang yang berhubungan website akan dikumpulkan dalam satu wadah. Dengan demikian, akan membuat ruang penyimpanan menjadi lebih hemat. Kemudian, dalam penggunaannya juga sangat mudah karena dapat diakses kapan saja lewat internet.
Kostumisasi mudah
Layanan hosting juga memberikan kenyamanan kepada setiap pengguna karena memiliki kostumisasi yang mudah dikelola. Yakni melalui cPanel. cPanel ini dapat digunakan untuk mengatur dan menambah fitur-fitur yang Anda inginkan.
Hemat waktu dan tenaga
Penyedia jasa layanan hosting akan membantu Anda dalam mengelola server serta dapat membantu memfasilitasi untuk memasarkan produk lewat website sebagai media online. Dengan begitu, para pembeli tidak perlu mengunjungi toko.
Menghemat anggaran
Dengan adanya layanan hosting, Anda tidak perlu lagi untuk mengeluarkan dana besar dalam membeli banyak media penyimpanan.
Pelestarian alam
Dengan adanya hosting juga bisa menghemat penggunaan kertas atau alat lainnya yang umumnya digunakan untuk menyebarkan informasi ke banyak orang. Sehingga semuanya dapat diganti dengan menyebarkan informasi lewat perangkat elektronik yang jauh lebih mudah, cepat, dan ramah lingkungan. Dalam hal ini Anda dapat berpartisipasi mengikuti program pelestarian alam.
Ciri-ciri web hosting yang baik
Berikut adalah ciri-ciri hosting yang baik dan dapat optimal untuk Anda manfaatkan :
Mampu memberikan jaminan
Sebaiknya, Anda memilih web hosting yang bisa memberikan jaminan dimana Anda dapat selalu mengakses situs web kapan saja dan dalam kondisi apapun.
Web hosting yang mudah digunakan
Web hosting yang mudah digunakan akan membantu para pengguna karena tidak dipersulit dalam menggunakannya.
Tersedia control panel
Web hosting yang baik akan menyediakan cPanel pada situs web Anda. Fitur ini dapat digunakan untuk login ke akun Anda kapan saja, kemudian Anda juga dapat menambahkan beberapa fitur-fitur dalam situs web tersebut.
Tersedia akses menuju traffic log
Akses menuju traffic log digunakan untuk mencatat semua pengunjung situs web Anda.
Kapasitas yang memadai
Web hosting yang baik akan memberikan kapasitas penyimpanan yang memadai sesuai dengan kebutuhan situs web Anda. Dengan demikian, Anda dapat dengan leluasa mengisi dan mendesain situs web yang Anda miliki.
Tinggalkan Komentar