7 Tips Beli Smartphone di E-Commerce Biar Nggak Zonk!

Teknologi.id . June 05, 2020

Foto: The Conversation

Teknologi.id - Perkembangan teknologi yang semakin maju diiringi dengan perkembangan platform digital yang semakin beragam membuat pola konsumen juga perlahan berubah.

Apalagi di tengah masa pandemi, tentunya semua orang berusaha disiplin untuk melakukan segala aktivitas tanpa keluar rumah, misalnya seperti berbelanja barang kebutuhan secara online di e-commerce.

Namun, bagi sebagian orang mungkin merasa kurang yakin bila harus berbelanja secara online di e-commerce untuk barang yang nilainya besar, seperti smartphone.

Nah, agar pembelianmu berhasil dan barangnya sesuai dengan yang kamu harapkan, berikut ini Teknologi.id rangkum beberapa tips untuk membeli smartphone di e-commerce.

Baca juga: Tips Memilih HP Gaming Terbaik, RAM Besar Aja Nggak Cukup!

Tips Beli Smartphone di E-Commerce

1. Beli di Official Store

Tips paling aman bila ingin membeli smartphone yang terjamin keamanannya di e-commerce adalah dengan mencari official store (toko resmi) suatu brand.

Beberapa brand besar seperti OPPO, Samsung, Xiaomi, realme, Vivo, dan sebagainya saat ini sudah punya toko resmi di berbagai e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, JD.ID, maupun Blibli.

2. Pilih toko bereputasi

Bila tidak ingin membeli di official store, kalian bisa membeli produk smartphone pada toko/penjual yang memiliki reputasi bagus di e-commerce.

Cara mengetahui reputasinya baik? Perhatikan rating toko/penjual. Bila ratingnya tingi tentunya toko tersebut memiliki track record yang baik pula, yang artinya banyak pelanggan yang puas berbelanja di situ.

3. Bergaransi resmi

Garansi adalah syarat utama bila ingin membeli smartphone dimana pun, entah di toko konvensional atau pun di e-commerce.

Pastikan toko di platform e-commerce yang kamu pilih menawarkan produk smartphone bergaransi resmi, yang artinya ponsel tersebut memiliki IMEI yang terdaftar di database Kemenperin.

Baca juga: Terungkap! Begini Cara Mengetahui Orang yang Menyimpan Foto Instagram Kita

4. Jangan terbuai harga murah

Sebagai konsumen, mendapatkan produk berkualitas dengan harga semurah mungkin seakan sudah menjadi sebuah prinsip yang tak terbantahkan.

Namun, jangan langsung terbuai apabila ada toko di platform e-commerce yang menawarkan harga murah, terlebih bila harganya jauh di bawah harga pasaran atau di toko resmi. Cek ulang reputasi toko dan garansi resmi produk tersebut sebelum membelinya.

5. Jangan transaksi di luar platform

Saat ini platform e-commerce sudah jauh lebih aman uang pembeli baru akan diteruskan ke penjual ketika barang sudah diterima pembeli.

Namun, kamu harus tetap waspada karena saat ini banyak pihak tak bertanggung jawab yang memanfaatkan celah tersebut. Mereka membujuk dan merayu korban agar mau bertransaksi di luar sistem e-commerce.

Baca juga: 7 Cara Menghemat Baterai HP Android Agar Tahan Lebih Lama

6. Manfaatkan promo

Jangan lupa untuk memanfaatkan beragam promo yang tersedia di platform e-commerce, seperti cashback, buy 1 get 1 free, gratis ongkir, dan lain-lainnya.

Selain promo harian yang selalu diadakan, beberapa promo menggiurkan seringkali diadakan saat momen-momen tertentu seperti saat flash sale, pre-oder, maupun event-event musiman seperti 12.12, Hari Kemerdekaan, Lebaran, Natal dan sebagainya.

7. Asuransikan pengiriman

Bila sudah yakin membeli produk smartphone dari sebuah toko di e-commerce, jangan lupa untuk menambahkan biaya asuransi pengiriman.

Smartphone adalah produk elektronik yang pantang dikirim sembarangan. Bila tanpa asuransi, siapa yang menanggung kerugian saat smartphone tiba di rumahmu dalam keadaan kardus terbuka, bodi tergores, layar pecah, atau bahkan diganti produk lain, seperti sabun mandi misalnya.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar