5 Kapal Selam Paling Canggih di Dunia, Ada Milik Indonesia?

Fabian Pratama Kusumah . April 27, 2021

Foto: Missile Defense Advocacy Alliance

Teknologi.id – Kapal selam merupakan salah satu alat utama sistem pertahanan (alutsista) yang terpenting untuk dimiliki.

Terutama untuk negara maritim atau yang memiliki wilayah laut yang luas. Kapal selam digunakan untuk operasi senyap bawah laut.

Keberadaannya yang tidak diketahui mampu mengintai lawan dan menjaga perbatasan teritorial laut.

Kapal selam yang canggih, salah satu kriterianya harus memiliki sonar yang bagus untuk mendeteksi kapal selam musuh, dan tidak terlacak radar musuh.

Berikut 5 kapal selam perusak paling ditakuti dan canggih di dunia dilansir dari CNN Indonesia.

Baca juga: Indonesia Buat Kapal Perang Baru, Punya Senjata Canggih

Kapal Kelas Seawolf - Amerika Serikat

Foto: Tempo

Kapal dari kelas Seawolf bukan hanya kapal yang paling canggih, tetapi juga dianggap sebagai kapal selam 'pemburu-pembunuh' termahal di dunia.

Kapal kelas Seawolf berfungsi untuk mencari dan menghancurkan kapal selam rudal balistik terbaru Soviet, seperti kelas Typhoon, dan kapal selam terbaru seperti kelas Akula.

Kapal kelas Seawolf mampu berjalan dengan kecepatan 25 knots dan tidak dapat terdeteksi sonar musuh.

Kapal selam ini memiliki delapan tabung torpedo 660 mm. Tabung-tabung ini digunakan untuk meluncurkan torpedo Mk.48 dan rudal anti-kapal Sub-Harpoon.

Tabung torpedo juga digunakan untuk meluncurkan rudal jelajah serang darat Tomahawk dengan jangkauan 1.700 kilometer.

Kapal Kelas Astute – Inggris

Foto: Tempo

Kapal kelas Astute dianggap memiliki mode siluman dan memiliki kapasitas angkut senjata lebih banyak dari kelas lainnya.

Astute dilengkapi dengan enam tabung torpedo 533 mm, dan bisa membawa campuran rudal dan torpedo.

Selain itu juga dilengkapi dengan rudal jelajah serangan darat Tomahawk Block IV yang memiliki jangkauan 1.700 kilometer dan dapat menargetkan kapal musuh serta target darat.

Kapal Kelas Graney – Rusia

Foto: Sindonnews

Proyek 885 Yasen (kelas Graney) merupakan kapal selam jenis serang bertenaga nuklir terbaru Rusia.

Graney memiliki 24 tabung peluncuran vertikal untuk berbagai rudal jelajah. Ini termasuk P-800 Oniks, yang memiliki jangkauan sekitar 300 kilometer.

Selain itu juga terdapat delapan tabung torpedo 650 mm yang juga dapat digunakan sebagai peluncuran rudal dan torpedo yang berjumlah 30 buah.

Kapal Kelas Los Angeles Terbaru - Amerika Serikat

Foto: Jejak Tapak

Baca juga: Spesifikasi 4 Kapal Selam di Indonesia Selain Nanggala-402

Kapal ini memiliki susunan senjata yang dianggap cukup kuat, yang dilengkapi torpedo Mk.48, rudal anti-kapal Sub-Harpoon dan rudal jelajah serangan darat Tomahawk.

Kapal ini dapat beroperasi di bawah lautan es, di mana kapal selam rudal Rusia kerap bersembunyi mengutip Popular Mechanics.

Kapal Kelas Virginia - Amerika Serikat

Foto: Militer Meter

Kapal selam kelas Virginia dilengkapi dengan 12 tabung Vertical Launch System (VLS), yang digunakan untuk meluncurkan rudal jelajah serangan darat Tomahawk dengan jangkauan 1.700 kilometer.

Kapal ini juga terdapat empat tabung torpedo 533 mm yang dapat digunakan untuk menembakkan total 26 torpedo kelas berat Mk.48 dan rudal anti-kapal Sub-Harpoon.

Indonesia saat ini memiliki 4 kapal selam setelah Nanggala-402 tenggelam baru-baru ini. Salah satu kapal selam yang terbaru yaitu KRI Alugoro-405.

Dari sisi teknis, KRI Alugoro-405 tipe U209/1400 memiliki dimensi panjang 61,3 meter, lebar 7,6 meter, dan draught 5,5 meter.

Untuk kecepatannya, KRI Alugoro-405 mampu melaju dengan kecepatan maksimal hingga 21 knot.

Dalam hal persenjataan, KRI Alugoro-405 dilengkapi torpedo generasi baru Black Shark dengan dimensi panjang 3,6 meter dan diameter 533 mm.

Menariknya, kapal buatan PT PAL Indonesia ini satu-satunya kapal selam yang berhasil diciptakan negara Asia Tenggara.

 (fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar