Teknologi.id - Milestone dan Dorna Sports telah resmi merilis game balap motor MotoGP 22 pada 21 April 2022 lalu. Meski sudah dua bulan dirilis, rasanya belum terlambat untuk kita mengulas mengenai game yang banyak disanjung sebagai seri game MotoGP terbaik yang pernah dibuat ini.
MotoGP 22 diklaim mempunyai tingkat realisme yang belum pernah dicapai sebelumnya, yang kian mengaburkan batasan antar videogame dan realitas, dengan menghadirkan animasi wajah baru serta peningkatan karakteristik 3D.
Game balap motor terpopuler ini juga terasa cukup fenomenal karena sudah memasukkan sirkuit baru bertaraf internasional yang berada di Indonesia, yakni Sirkuit Internasional Mandalika.
Ada lebih dari dua puluh sirkuit resmi dalam konten game MotoGP 22. Selain Mandalika, ada beberapa sirkuit bersejarah yang wajib dicoba di sini, di antaranya Brno, Indianapolis, Estoril, dan Laguna Seca yang terletak di California, Amerika Serikat.
Baca juga: Resident Evil 4 Akan Hadir di PS5, Xbox, dan PC Tahun 2023
Grafik menawanMengendarai motor besar dalam seri terbaru MotoGP ini akan terasa lebih mudah dan ringan, tidak seperti musim lalu yang sepertinya agak susah untuk digerakkan secara paksa. Mungkin developer sudah mendengarkan banyak masukan dari penggemar dan akhirnya mengubah gameplay-nya menjadi lebih adaptif seperti keinginan penggemar.
Grafik atau tampilan visualnya pun meningkat cukup signifikan, meski tampak mirip dengan MotoGP 21, namun sudah ada sejumlah peningkatan yang bakal dirasakan pemain ketika berbalapan menaklukkan sirkuit-sirkuit kelas dunia
Pencahayaan yang ditampilkan oleh developer di MotoGP 22 juga sudah semakin apik. Kilauan bodi motor dan helm yang dikenakan oleh pembalap sudah tampak realistis seperti sungguhan.
Trek dan sisi-sisi pada jalur sirkuit juga mendapatkan perhatian yang besar oleh developer, di mana penggambarannya dilakukan sangat detail dan terlihat memanjakan mata pemain.
Selain itu, ketika pemain melakukan balapan pada saat cuaca hujan pun sudah bisa ditampilkan dengan grafik yang menantang, meskipun tidak bombastis layaknya game balap mobil.
Apalagi didukung dengan suara dan audio mumpuni yang membuat pemain seolah-olah sedang balapan di sirkuit sungguhan. Suara knalpot dan mesin motor menderu terdengar memanjakan telinga pemain, terutama jika dalam keadaan kecepatan tinggi.
Baca juga: Xbox Series X Review: Lebih Baik Dari PS5?
Mode baruMenariknya lagi, game MotoGP 22 menghadirkan mode NINE Season 2009 yang bisa membuat para pemain bernostalgia ke musim 2009, salah satu musim paling mendebarkan dalam sejarah kejuaraan balap motor paling bergengsi di dunia itu.
Mode NINE Season 2009 akan menayangkan film dokumentar yang dinarasikan oleh Mark Neale, seorang sutradara sejumlah dokumenter MotoGP, termasuk video asli berdurasi 50 menit dari musim 2009 dipadu dengan gameplay dan cerita yang menciptakan pengalaman simulasi yang mendalam bagi para gamer.
Yang lebih keren, para pemain bisa memainkan legenda-legenda MotoGP seperti Valentino Rossi, Dani Pedrosa, Casey Stoner dan Jorge Lorenzo untuk melewati sejumlah tantangan yang mereplikasi momen-momen bersejarah di sepanjang musim 2009. Selain sejumlah legenda MotoGP tersebut, jangan lupakan juga keberadaan lebih dari 120 pembalap yang akan meramaikan game ini.
MotoGP 22 juga menghadirkan fitur Tutorial dan MotoGP Academy yang bisa bantu pemain baru atau pun lama untuk belajar dan menguasai skill untuk mengendalikan motor mulai dari pengetahuan dasar sampai ke level profesional.
Di Tutorial ini pemain juga bisa belajar soal elektronik, konsumsi ban, sampai suhu ban dari tiga kelas yang dipertandingkan. Sedangkan mode MotoGP Academy akan mengajarkan pemain untuk memperbaiki gaya balapnya dan mempelajari trik melibas tikungan.
Ada pula mode Managerial Career, di mana pemain bakal melakukan simulasi manajemen di beragam kelas, menciptakan tim baru di Moto2 atau Moto3, atau pun bergabung dengan tim yang sudah ada, bahkan sampai mengatur urusan sponsor hingga perekrutan manajer tim, pembalap dan sebagainya.
Secara keseluruhan, dibandingkan dengan seri-seri sebelumnya, MotoGP 22 sudah hadir jauh lebih baik, bahkan bisa dibilang menjadi seri yang terbaik sejauh ini. Hadirnya mode baru, ketajaman grafik, dan peningkatan audionya sudah pantas disebut naik kelas dibandingkan MotoGP 21 dan seri-seri terdahulunya.(dwk)
Tinggalkan Komentar