Xiaomi Rilis Power Bank yang Bisa Jadi Penghangat Tangan

Annisa Fadillah . November 24, 2020

Foto : Gizmochina

Teknologi.id - Perusahaan rantai ekologi Xiaomi telah meluncurkan ZMI Hand Warmer/Power Bank. Perangkat ini merupakan power bank yang sekaligus bisa digunakan untuk penghangat tangan. Inovasi ini membawa label harga 89 yuan (~ $ 13) atau sekitar Rp 184 ribuan. ZMI Hand Warmer/Power Bank saat ini sudah tersedia di Tmall ZMI, toko utama JD, Xiaomi Youpin, dan Suning Tesco.

Penghangat tangan yang menjadi salah satu fitur unik di power bank ini, memanfaatkan teknologi pemanas suhu pembatasan otomatis atau PTC. Teknologi ini terdiri dari kontrol suhu konstan PID. Sehingga, bisa dipastikan jika kontrol suhu pemanasan akan diatur dengan tepat, aman, dan stabil. Dalam kisaran suhu yang aman, alat tersebut akan memanas hingga suhu yang nyaman bagi tubuh manusia. Diketahui jika suhu permukaan pada ZMI Hand Warmer/Power Bank bisa mencapai sekitar 52℃.

Baca Juga : Elon Musk Geser Bill Gates Jadi Orang Terkaya ke-2 di Dunia

ZMI Hand Warmer/Power Bank mengemas kapasitas baterai yang sangat besar, yakni 5000mAh. Ketika terisi penuh, perangkat dapat beralih ke suhu rendah atau suhu tinggi. Power bank ini dapat digunakan secara terus menerus selama 2 hingga 4 jam. Selain bermanfaat selama musim dingin, perangkat ini juga berguna selama situasi darurat untuk membantu Anda mengisi daya gadget lain.

Power bank ini pun mampu mengisi daya gadget terbaru yang sedang naik daun, iPhone12, dengan menggunakan kabel USB ZMI. Waktu pengisian melalui ZMI Hand Warmer/Power Bank disebut-sebut menjadi 54 menit lebih pendek daripada menggunakan pengisi daya 5W.

Selain iPhone12, ZMI Hand Warmer/Power Bank juga secara baik kompatibel dengan berbagai gadget lainnya dari sejumlah merek. ZMI Hand Warmer/Power Bank dapat digunakan pula untuk mengisi daya macam-macam perangkat yang memiliki arus rendah seperti Headset Bluetooth, Smartwatch, dll. Selebihnya, alat tersebut dilengkapi dengan lampu LED yang dapat digunakan sebagai senter.

Perangkat ini menggunakan baterai lithium-ion berkualitas tinggi untuk memberikan perlindungan di beberapa sirkuit. Namun, perlu dicatat bahwa penghangat tangan dan fungsi power bank tidak dapat dihidupkan secara bersamaan untuk tujuan keselamatan.

Baca Juga : Remaja Ini Disebut Bakal Jadi Penerus Jack Ma

(af)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

1 Komentar