Facebook Gunakan AI Untuk Tingkatkan Kesopanan di Facebook

Muhammad Iqbal Mawardi . June 17, 2021

Foto: Pinterest

Teknologi.id – Facebook dikabarkan tengah menjalankan ujicoba terkait kecerdasan buatan (Artificial intelligence/ AI) dalam rangka mencegah para penggunanya saling bertengkar.

Obrolan di media sosial sering dianggap sering lepas kendali. Hal tersebut dijadikan dasar Facebook untuk merancang kecerdasan buatan agar dapat menjaga iklim percakapan di platformnya tetap sopan.

Laporan itu muncul dalam sebuah posting blog, di saat Facebook meluncurkan sejumlah perangkat lunak baru untuk membantu lebih dari 70 juta penggunanya yang menjalankan dan memoderasi grup di Facebook.

Facebook memiliki pengguna 2,85 miliar pengguna bulanan. Di akhir tahun lalu lebih dari 1,8 miliar orang berpartisipasi dalam grup setiap bulan, dan ada puluhan juta grup aktif di jejaring sosial.

Baca juga: Facebook Produksi Smart Watch Dengan Fitur Menarik

AI nantinya akan dapat memutuskan kapan harus mengirim notifikasi yang disebut "peringatan konflik" kepada pengelola grup. Facebook mengatakan peringatan dikirim ke admin grup jika AI menemukan percakapan yang mengandung perdebatan tidak sehat.

Platform media sosial seperti Facebook dan Twitter saat ini semakin mengandalkan AI untuk memantau konten. Mulai dari alat yang mendeteksi dan menghapus ujaran kebencian di Facebook hingga cuitan yang muncul di Twitter.

Cara tersebut dikatakan dapat membantu dalam menggagalkan konten yang tidak ingin dilihat pengguna. AI dapat membantu pengguna dalam membersihkan jejaring sosial yang telah tumbuh dan sulit terpantau oleh manusia.

Seorang juru bicara Facebook mengatakan AI perusahaan akan menggunakan beberapa sinyal dari percakapan untuk menentukan kapanmengirim peringatan konflik, termasuk waktu balasan komentar dan volume komentar pada sebuah posting.

Pihaknya mengatakan beberapa admin grup sudah menyiapkan peringatan kata kunci yang dapat menemukan topik yang berpotensi menghasilkan argumen.

Jika admin grup menerima peringatan konflik, mereka mungkin akan mengambil tindakan yang menurut Facebook ditujukan untuk meredam percakapan. Hal itu dilakukan dengan harapan menenangkan pengguna.

(MIM)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar