Gamers makin dimanjakan, sebab bisa membeli voucher game online dengan makin praktis. Termasuk bagi para pembaca Gamebuff.id. Kini, layanan UniPin sudah hadir di Gamebuff.id. Dengan adanya kerja sama ini, pembaca Gamebuff bisa langsung top up game ataupun beli voucher game favorit mereka pakai UniPin melalui web Gamebuff.
Hal ini terwujud setelah adanya kerjasama antara UniPin dan Gamebuff. Sejak 28 Agustus 2021, layanan UniPin sudah bisa diakses dari web Gamebuff. Melalui widget yang tersedia di sana, gamers bisa langsung membeli voucher game ataupun top up dengan mudah dan praktis.
Gamebuff, Media Berita Esports
Gamebuff merupakan portal berita game yang berfokus pada sisi hiburan dalam olahraga, terutama esports. Melihat tingginya kebutuhan dari pembaca sekaligus penggemar mereka untuk top up game dengan mudah dan cepat, Gamebuff pun menggandeng UniPin dalam menyediakan akses dan fitur yang memungkinkan para pembaca dapat langsung bertransaksi di halaman situs mereka.
UniPin sendiri telah dikenal lebih dari 10 tahun menyediakan layanan top-up terbaik untuk online games dan produk digital entertainment. Melalui UniPin, pengguna dapat melakukan top up berbagai game online. Seperti Free Fire, PUBG Mobile, Mobile Legends, Genshin Impact, dan banyak lagi. Selain itu, juga bisa untuk pembelian berbagai voucher. Seperti voucher Spotify, voucher Google Play, voucher Steam, iTunes Gift Card, dan banyak lagi.
Selain itu, dengan ekosistem esports Indonesia yang semakin berkembang pesat, keduanya melihat peluang kerja sama ini dapat mendorong performa satu sama lain. “UniPin melihat beberapa kesamaan dengan Gamebuff, baik dari segi segmentasi maupun industri. Kerja sama kami ini merupakan terobosan untuk menjangkau lebih banyak gamer di dalam ekosistem digital, terutama online games,” ujar Ashadi Ang, CEO UniPin.
Cara Beli Voucher Game Pakai UniPin di Gamebuff
Proses pembelian ataupun top up game sangat praktis. Pembaca tinggal buka laman Gamebuff.id, lalu mengklik voucher game ataupun game yang ingin ditopup. Bisa klik widget UniPin yang hadir di laman Gamebuff.
Selanjutnya pembaca langsung diarahkan ke website UniPin. Selanjutnya pembaca tinggal melakukan transaksi top up game dengan mudah. Bisa bayar pakai pulsa, pakai e-wallet (GoPay, OVO, DANA, ShopeePay, dan banyak lagi), bisa juga pakai transfer bank (ATM, mobile banking, internet banking), hingga tentu saja juga bisa bayar melalui Indomaret/minimarket terdekat.
Guna memanjakan para gamers, UniPin juga selalu menghadirkan banyak promo terbaru untuk kebutuhan top up game. Pembaca bisa cek promo top up game terbaru langsung di web UniPin.com.
Tinggalkan Komentar