Cara Mudah Memulai Trading Kripto untuk Pemula

Tekno Millenials . October 22, 2021
Berikut Tips Investasi Kripto untuk Pemula
Foto: Tokocrypto News


Teknologi.id - Belakangan ini informasi dan berita mengenai investasi Cryptocurrency mendadak naik daun. Hampir semua kaum milenial beserta generasi Z mulai mempelajari tentang cara trading kripto dan ingin ikut andil berinvestasi di dalamnya.

Bukan tanpa alasan, banyaknya orang yang tertarik untuk menggunakan investasi jenis ini adalah karena adanya penawaran benefit yang cukup tinggi. Jika dilihat dari model investasinya maka sebenarnya tranding kripto ini hampir sama dengan saham, emas hingga ITF.

Namun, Cryptocurrency menawarkan benefit yang lebih besar dengan waktu yang singkat. Ingin tahu bagaimana cara mudah untuk memulai trading kripto bagi pemula? Yuk, simak ulasan cara trading kripto berikut ini!

Baca juga: Mengenal Cryptocurrency, Untung atau Buntung?

Apa Itu kripto?

Secara definisi, kripto memiliki arti sebagai sebuah aset virtual atau aset digital sehingga tidak bisa dipegang seperti ketika kita memiliki aset berupa uang ataupun emas. Hal ini dikarenakan kripto bukan berbentuk benda melainkan koin digital dan bentuknya adalah kepemilikan. Akhir-akhir ini selama Indonesia mengalami pandemi, banyak yang harus bekerja di rumah dan belajar di rumah.

Semua aktifitas yang dilakukan di rumah ternyata membuat banyak orang mulai belajar hal lain yang selama ini tidak sempat tersentuh karena kesibukan di pekerjaan masing-masing. Salah satu hal yang dipelajari dengan sangat cepat ialah mengenai trading kripto. Sehingga tidak heran jika saat ini jumlah investor yang ada di kripto mengalahkan jumlah investor saham.

Dalam permainan kripto ini kita mengenal adanya trader dan investor. Apa yang membedakan keduanya? Konsep dan prinsip yang digunakan oleh trader ialah aset kripto akan mereka beli ketika harganya murah dan akan melakukan penjualan ketika harga mulai tinggi kembali. Nah, sedangkan investor dari kripto tidak akan melakukan hal yang sama dengan trader. Mereka justru akan menjaga aset kripto untuk jangka waktu yang panjang. Ini mereka lakukan demi mendapatkan kejutan profit dari investasi yang lama.

Apakah anda tertarik untuk mempelajari dan ingin menjadi trader yang sukses? Kuncinya adalah anda harus mengerti dasar trading serta anda harus memiliki strategi dan berpegang teguh pada strategi tersebut bahkan ketika ekonomi bergejolak. Teori mungkin perlu anda pelajari dengan baik karena banyak trader yang menggunakan strategi berdasarkan teori. Namun, tidak semua yang menggunakan teori akan mendapatkan kesuksesan. Banyak yang justru membuat kesalahan besar karena tergesa-gesa ketika melihat perubahan harga dan ekonomi yang terus bergejolak.

Baca juga: Harga Bitcoin Raih Harga Rekor Tertinggi, ini Sebabnya

3 Aspek Utama yang Harus Anda Ingat!

Terdapat 3 aspek yang harus anda ingat ketika anda mencoba untuk memulai trading kripto :

  • Entry Point, yaitu kapan waktu yang tepat untuk melakukan pembelian dan alasan apa yang anda gunakan untuk membelinya.
  • Taking Profit, yaitu waktu yang tepat untuk anda menjual secara untung (waktu dan berapa harganya)
  • Stop Loss, yaitu waktu yang tepat bagi anda melakukan penjualan pada saat rugi. Anda harus mengetahui kapan harus keluar dari sebuah kerugian.

Cara Trading Cypto untuk Pemula

Sama seperti kita melakukan pembelian saham, tentu kita harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Selanjutnya anda perlu melakukan deposit barulah bisa melakukan transaksi. Nah, berikut ini adalah cara trading kripto yang harus anda ikuti sebagai pemula:

  • Membuat Akun di Exchange Aset Kripto

Langkah awal yang perlu anda lakukan ialah mendaftarkan diri anda ke bursa, Exchanger ataupun market place yang digunakan sebagai tempat untuk melakukan penjualan serta pembelian kripto. Anda tidak perlu kebingungan mengenai tempat pembeliannya karena di Indonesia sendiri sudah sangat banyak platform crypto exchange yang bisa anda gunakan untuk melakukan pendaftaran. Anda bisa memilih Tokocrypto sebagai platform terpercaya dan melakukan pendaftaran KYC hingga verifikasi akun sampai selesai.

  • Deposit dan Transaksi Beli

Apabila proses pendaftaran sudah anda lakukan hingga verifikasi dan selesai, maka anda bisa melanjutkan tahap selanjutnya. Tahapan selanjutnya ini adalah anda mulai melakukan deposit serta memberli aset kripto yang ingin anda beli.  

  • Pemilihan Aset Kripto Volume Trading Besar

Sebagai trader pemula maka selanjutnya yang harus anda lakukan ialah melakukan pemilihan aset kripto dengan cap besar. Anda bisa melihat berapa besaran market cap dengan cara mengunjungi situs coinmarketcap.com. Di sini anda bisa melihat berapakah market cap harga volume dalam bentuk US dollar.

Di Indonesia sendiri cryptocurrency telah diakui keberadaannya sebagai komoditas yang bisa diperjual-belikan. Akan tetapi ia tidak bisa digunakan sebagai alat pembayaran yang sah. Sehingga jika anda menggunakan kripto sebagai komoditas untuk melakukan jual beli demi mendapatkan keuntungan dari selisih harga yang ada maka hal tersebut tentu tidak menjadi masalah. Jika anda adalah trader pemula kami menyarankan anda untuk menggunakan Bitcoin karena ini adalah jenis Cryptocurrency yang paling senior. Ia memiliki market cap yang cukup besar bahkan terbesar yang bisa anda explore pertama kali.

Baca juga: 4 Aset Kripto yang Berpotensi untuk Investasi di Masa Pandemi

Catat 3 Hal Penting Ini Sebagai Trader Kripto Pemula

Semua trader pasti ingin mendapatkan kesuksesan melalui trading kripto bukan? Tentu untuk mendapatkannya tidak akan semudah membalikkan telapak tangan. Pahami 3 poin penting berikut ini untuk mendapatkan kesuksesan dalam trading kripto :

  1.     Jangan Berlebihan: Cara trading kripto yang pertama adalah anda tidak boleh berlebihan mengingat ini cukup beresiko. Anda harus memastikan bahwa uang yang anda gunakan adalah uang dingin (baca: tabungan) yang tidak diperlukan untuk membeli kebutuhan pokok sehari-hari.
  2.     Kendalikan Emosi: Pasar Cryptocurrency bergerak dengan sangat dinamis bahkan harga bisa berubah setiap detik. Anda sebagai trader pemula jangan sampai serakah untuk menghabiskan modal di trading berikutnya. Jika anda mengalami loss (kerugian), maka segeralah istirahat dan sedih dengan wajar. Perbanyak evaluasi dan pertimbangkan strategi berikutnya.
  3.     Jangan Melakukan Investasi Buta: Sebelum berinvestasi, lakukan pemeriksaan latar belakang aset terlebih dahulu. 

 

The post Cara Mudah Memulai Trading Kripto Untuk Pemula appeared first on Tokocrypto News.

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar