Kreatif, Inilah 4 Cara Terapkan QR Code di Bisnismu!

Onstock Indonesia . October 06, 2021

Tujuan teknologi, selalu dan tidak akan pernah berubah, adalah demi memudahkan manusia dalam setiap proses pekerjaan dan kegiatan sehari-hari. Entah itu mengubah kegiatan yang berat jadi ringan hingga kegiatan fisik jadi digital, atau bahkan kegiatan yang prosesnya rumit jadi simpel, semua jadi lebih mudah dan cepat.

Salah satu contoh terbaik dari kemudahan teknologi? QR Code.




QR Code menjadi definisi kemudahan teknologi paling tepat, terutama di kondisi pandemi seperti sekarang, di mana kontak fisik selalu diminimalisir. Alhasil, QR Code yang discan menggunakan kamera smartphone jadi primadona. Mau baca info tertentu? Scan QR Code. Mau lakukan pembayaran di restoran? Scan QR Code. Mau gabung ke grup chat? Lagi-lagi, scan QR Code.


Oleh karenanya, QR Code tidak hanya bisa di kehidupan sehari-hari, tapi juga di dalam bisnis. Yuk bikin pengalaman belanja para pelanggan kamu jadi lebih beda dan unik dengan penerapan QR Code yang kreatif di bawah ini!


1. Bikin konten informatif

Salah satu cara menarik untuk manfaatkan QR Code secara kreatif adalah dengan menyematkan konten yang informatif terkait produk yang dibeli pelanggan. Misalnya, ketika pelanggan membeli sebungkus kopi yang sudah disangrai, kamu bisa sertakan QR Code berisi video tips dan resep menyeduh kopi tersebut. Kamu juga bisa menyertakan video berupa QnA tentang suatu produk, entah itu cara menggunakannya, kualitasnya, hingga spesifikasinya.


2. Interaksi dengan pelanggan

QR Code, menariknya, bisa kamu manfaatkan sebagai sarana dan media interaksi dengan pelanggan. Pelanggan bisa memanfaatkan QR Code untuk berinteraksi dengan customer service bisnis kamu yang terhubung dengan aplikasi chatting, atau QR Code tersebut kamu sediakan untuk menyajikan informasi tentang pembuatan dan asal usul produk yang kamu jual kepada pelanggan kamu. Selain itu, QR Code juga bisa kamu manfaatkan untuk memberikan petunjuk terkait produk-produk baru yang akan kamu rilis beberapa waktu ke depan.

3. Sistem Pesanan

Kamu punya sistem yang cukup mumpuni di kedai atau restoran kamu? Coba integrasikan sistem pemesanan  ke dalam QR Code. Tips ini membuat semua jadi transparan, sebab pelanggan jadi lebih mudah melakukan pesanan dan tahu pesanan sudah diproses sampai sejauh mana. Semua terintegrasi dalam satu sistem dan para pegawai bisa segera membuat pesanan yang telah masuk ke dalam sistem mereka di dapur.

4. Mini Game Berhadiah

Engage pelanggan kamu dengan mini game yang bisa discan di QR Code kamu. Berikan hadiah atau reward kecil-kecilan setelah mereka berhasil menyelesaikan setiap mini game. Keberadaan mini game di QR Code ini bisa jadi salah satu alternatif pemasaran kamu juga, sebab jika dirancang dengan baik, strategi kamu akan banyak dibicarakan orang dan menjadi cara pemasaran yang murah dan cepat menyebar.

Nyatanya, kemudahan teknologi seperti QR Code punya banyak ‘percabangan’ untuk kamu manfaatkan secara jeli dan kreatif. Alhasil, kamu jadi punya lebih banyak cara untuk tetap bisa berinteraksi dengan pelanggan dan bikin pelanggan lebih nempel dengan bisnis kamu.

author0
teknologi id bookmark icon
author

Onstock Indonesia

Onstock Indonesia

Tinggalkan Komentar

0 Komentar