Widya Robotics dan Telkomsel IoT Kenalkan Solusi Teknologi untuk Industri Tambang

Teknologi.id . February 03, 2023
Foto: Widya Robotics


Teknologi.id - Pada tanggal 31 Januari 2023 lalu, Telkomsel menggelar Telkomsel Enterprise Solution Day 2023 di Jakarta. Acara ini menjadi sebuah ajang tahunan yang memperkenalkan ragam teknologi digital dari Telkomsel Enterprise. Dalam event kali ini, Telkomsel bersama mitra-mitra bisnisnya menghadirkan beragam solusi untuk mendukung pemenuhan kebutuhan sektor bisnis korporasi dan industri di Indonesia.

Widya Robotics sebagai salah satu mitra bisnis Telkomsel IoT turut hadir dalam acara tersebut dengan menghadirkan solusi-solusi canggih industri tambang. Perusahaan teknologi asal Yogyakarta ini mengenalkan produk-produk canggih berbasis Artificial Intelligence (AI), Robotics, dan Automation sebagai jawaban kebutuhan bisnis digital di era 5.0 ini. Beberapa produk telah diciptakan untuk memberikan solusi untuk meningkatkan produktivitas sektor industri Indonesia, salah satunya adalah pertambangan.

Foto: Widya Robotics

Dalam pameran kali ini, Widya Robotics mengenalkan beberapa produk, salah satunya adalah Vision Intelligence untuk deteksi Alat Pelindung Diri (APD). Teknologi canggih berbasis AI ini dapat mendeteksi kelengkapan APD seperti helm, kacamata safety, rompi, body harness, sarung tangan, hingga sepatu safety secara realtime.

Hurin Rafiqa selaku Business Development Widya Robotics mengungkapkan “Saat ini solusi Vision Intelligence kami sudah digunakan di berbagai sektor industri. Penggunaannya pun cukup fleksibel dan disesuaikan dengan kebutuhan prosedur K3 perusahaan. Setelah pengembangan beberapa tahun ini, import data pengguna VI dapat dilakukan dengan kapasitas tinggi.”

Baca juga: Tingkatkan Produktivitas dan Efisiensi Bisnis Melalui Teknologi AI Widya Robotics

Hurin juga menjelaskan bahwa penggunaan alat ini cukup simple. Pengguna tinggal berdiri di area yang ditentukan. Nantinya VI melalui kamera yang dipasang akan mendeteksi apakah parameter yang ditentukan sudah terpenuhi. Bisa disediakan display monitor di area tersebut yang gunanya adalah untuk menampilkan parameter apa yang sudah dipenuhi dan belum dipenuhi.

Teknologi AI yang dibuat oleh Widya Robotics ini dapat menjadi solusi tambang khususnya untuk kebutuhan pengawasan keselamatan kerja di lapangan. Hurin menambahkan bahwa solusi VI ini memiliki sifat yang flexible sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan industri. VI dapat mendeteksi segala macam kebutuhan berdasarkan data visual.

Foto: Widya Robotics

Selain itu, Widya Robotics juga membawa solusi bernama Gas Monitoring. Solusi di sektor tanbang ini ditujukan untuk menanggulangi adanya kecelakaan kerja diakibatkan kebocoran gas. Selain itu, alat ini juga memungkinkan pekerja untuk memantau kondisi gas di suatu area tanpa harus memasuki area tersebut.

Gas Monitoring buatan perusahaan Widya Robotics dapat mendeteksi kondisi kandungan gas serta partikel debu hingga 99,50% di area industri. Alat ini dilengkapi dengan teknologi berbasis IoT yang dipadukan dengan Sensor Network. Fitur sistem alarm juga disematkan untuk memberikan peringatan adanya gas berbahaya di area tertentu. Salah satu proyek yang memiliki demand tinggi untuk alat ini adalah blasting pembangunan tunnel.

Solusi tambang lain yang ditampilan oleh Widya Robotics saat acara ini antara lain adalah Widya Load Scanner. Widya Load Scanner merupakan alat penghitung muatan truk yang memanfaatkan LiDAR. Teknologi ini terbukti mampu mengukur volume material yang diangkut oleh forklift, truk, dump truck, dan lain sebagainya dengan akurasi hingga 98,5%.

Baca juga: Widya Load Scanner Hitung Volume Muatan Truk Lebih Cepat dan Akurat

Widya Load Scanner mampu menghitung volume material muatan truk hanya dalam waktu satu menit saja untuk satu kali pengukuran. Dengan cara kerja yang mudah, truk berisi muatan cukup berhenti sejenak di bawah alat ini. Kemudian LiDAR sebagai sensor utama akan melakukan scanning pada permukaan bidang dari material atau objek muatan truk yang diukur. Setelah diukur, operator dengan mudah mendapatkan hasil penghitungan di layar dashboard.

“Alat ini sudah digunakan di beberapa perusahaan pertambangan dan konstruksi di wilayah Indonesia. Dengan adanya alat ini, efektivitas penggunaan material dan kecurangan penghitungan dapat teratasi.” tambah Hurin.

Dengan potensi yang dimiliki, masih banyak perusahaan yang belum mengetahui dan menggunakan teknologi-teknologi canggih ini. Widya Robotics bersama Telkomsel IoT akan terus berkolaborasi dan meningkatkan kualitas industri tambang di Indonesia.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar