Mau Ikut Tren Foto AI Yearbook? Simak Caranya Berikut Ini

Silviya Zukhruf Aini . October 04, 2023

AI Yearbook

Teknologi.id - Baru-baru ini, muncul sebuah tren di kalangan para pengguna Instagram, yaitu foto AI Yearbook. Tren tersebut mengajak penggunanya untuk bernostalgia, sebab foto yang dihasilkan akan menampilkan foto ala buku tahunan sekolah yang bernuansa vintage. Dengan fitur AI, foto akan diedit dengan wajah, gaya berpakaian, hingga model rambut di era 90-an.

Sejumlah kalangan seperti artis, kreator konten, hingga musisi, ikut meramaikan tren ini dengan mengunggah di media sosial yang disertai dengan hashtag #yearbooktrend atau #yearbook.

Cara Pakai AI Yearbook

Tertarik untuk ikutan trennya? Simak langkah-langkahnya berikut ini.

1. Download aplikasi EPIK yang tersedia di Google Play Store atau Apple App Store.

Tampilan aplikasi EPIK di Google Play Store

Tampilan aplikasi EPIK di Apple App Store

2. Buka aplikasi EPIK. Pengguna akan dimintai persetujuan terkait Syarat dan Ketentuan. Klik “Berikutnya”.

3. Selanjutnya, akan muncul tampilan seperti berikut. Kemudian, pilih “AI Yearbook”.

 

4. Sebelum mulai mengedit, EPIK memberitahu bahwa hasil pengeditan foto bisa saja kurang memuaskan. Oleh karena itu, diharapkan saat mengunggah foto, harus memperlihatkan wajah yang jelas. Jika semua sudah lengkap, klik “Lanjutkan”.


Baca juga: Cara Ubah Foto Selfie Jadi Kartun yang lagi Viral di Medsos


5. Pada tahap ini, EPIK meminta penggunanya untuk mengunggah foto selfie sebanyak 8-12 foto. Selain itu, EPIK memberikan ketentuan foto seperti apa yang harus diunggah. 

   

6. EPIK akan meminta izin untuk mengakses galeri foto di perangkat pengguna. Lalu, pilih 8-12 foto yang sudah sesuai dengan ketentuan. Selanjutnya, klik “Create Yearbook Images".

Perlu diketahui bahwa pengguna harus membeli jenis paket yang ditawarkan EPIK agar foto yang sebelumnya telah dipilih dapat diproses menjadi foto ala buku tahunan sekolah. Paket tersebut terdiri dari 2 jenis, yaitu Paket Standard dengan harga 69.000 dan Paket Express seharga 99.000. Jika pengguna setuju untuk membeli salah satu paket tersebut, maka foto akan diproses dengan waktu pengeditan sekitar 15-20 menit.

Saat ini, pengguna diminta bersabar untuk menggunakan layanan foto AI Yearbook. Hal ini dikarenakan layanan tersebut mengalami penundaan yang disebabkan peningkatan pesat jumlah pengguna.

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(sza)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar