Twitter Cobakan Fitur Follow Banyak Akun dalam Sekali Klik

Rima Fidayani Rizki . October 08, 2020

Foto: Hot in Social Media

Teknologi.id - Twitter lagi-lagi memberikan pengembangan pada aplikasinya. Kali ini, mereka sedang melakukan uji coba fitur terbaru perihal mengikuti (follow) akun di Twitter.

Baca Juga: The Steam Game Festival : Autumn Edition Hadir 7-13 Oktober

"Suggested Follows" namanya. Fitur tersebut akan memberikan daftar akun lain yang memungkinkan untuk di-follow oleh para pengguna. Setelah itu, pengguna hanya cukup mengikuti akun-akun dalam sekali klik/ketukan.

Melansir TechCrunch, fitur terbaru tersebut sedang diuji coba pada perangkat bersistem Android. Nantinya, saat pengguna mengklik follow sebuah akun, pengguna akan ditawarkan daftar beberapa akun yang mungkin juga ingin diikuti berdasarkan akun yang sudah di-follow.

Twitter menjelaskan bahwa kemunculan saran akun sebelumnya berdasarkan sejumlah faktor dan tak jarang dipersonalisasi. Namun, untuk fitur yang sedang dikembangkan tersebut mengikuti algoritma untuk menentukan akun mana yang berkaitan dengan profil yang pengguna kunjungi atau akun mana yang pengguna follow.

Dari fitur terbaru tersebut, pengguna diharapkan bisa mendapatkan banyak pengikut, jika akun mereka terkait dengan akun lain dan muncul dalam "Suggested Follows" pada laman Twitter pengguna lain. Ini juga membantu bagi pengguna baru Twitter untuk membangun jaringan, sekaligus membuat pengguna lain memperluas jaringan media sosial mereka.

Baca Juga: Fall Guys Season 2 Hadir dan Bertabur Kostum Tema Fantasi

Belum diungkapkan kapan fitur tersebut akan diuji coba pada perangkat iOS karena saat ini Twitter menyatakan bahwa pengujian hanya berlangsung pada sistem Android.

(rf)


author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar