Twitter Buat Fitur yang Bisa Deteksi Hoaks, Ada 3 Label

Fabian Pratama Kusumah . June 04, 2021

Foto: Portal Merauke

Teknologi.id - Twitter berencana segera mengenalkan sistem baru untuk mengurangi hoaks dan informasi yang salah.

Sistem yang dimaksud berupa pelabelan yang akan memperingatkan pengguna terhadap twit yang diragukan kebenarannya.

Label peringatan yang dimaksud ada 3 yakni "Get the latest", "Stay Informed" dan "Misleading".

Menurut peneliti Jane Manchum Wong, Twitter akan menampilkan ketiga label tersebut berdasarkan konten dari sebuah twit. Berikut penjelasannya dilansir dari Tirto

Get the Latest

Label "Get the Latest" akan diaplikasikan ke topik berita yang berkembang dengan cepat seperti pemilihan umum atau pemungutan suara.

Label ini akan menghubungkan pengguna ke laporan terkini dari sumber terpercaya.

Stay Informed

Baca juga: Twitter Spaces Bisa digunakan di Desktop, ini Fiturnya

Kemudian untuk label "Stay Informed" akan diaplikasikan ke topik berita yang tengah berkembang atau juga untuk berita yang berkelanjutan.

Misleading

Sementara untuk label "Misleading" diberikan ke twit yang berisi klaim dan masih dipertanyakan. Twitter kemudian akan menyediakan link terpercaya ke sumber-sumber resmi.

Peneliti yang bernama Jane Manchum Wong mencontohkan, jika seseorang posting twit "dalam 12 jam, kegelapan akan terjadi di beberapa bagian dunia. Bersiaplah".

Maka Twitter akan melabeli twit ini dengan "Stay Informed" yang menawarkan pengguna informasi lebih tentang konsep timezone.

Contoh lain adalah saat Wong menuliskan twit "Kita makan. Kura-kura makan. Oleh karena itu kita adalah kura-kura".

Baca juga: Cara Dapat Centang Biru di Twitter dan Kriterianya

Karena twit ini mengandung informasi yang salah, maka Twitter akan memberikan label "Misleading". Pelabelan ini dikatakan bisa mengurangi adanya kekeliruan informasi.

Belum diketahui kapan fitur itu akan diluncurkan karena masih dalam tahap uji coba. Sebelumnya, Twitter juga mengatakan tengah mengerjakan berbagai fitur lain.

Misalnya fitur langganan berbayar yang dinamakan "Blue". Fitur ini dikatakan akan memungkinkan pengguna untuk mengubah ikon aplikasi, melakukan undo twit, dan masih banyak lagi.

 (fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar