Hati-Hati! Pamer di Sosial Media Rentan Jadi Target Penipuan Online

Novrizal Rizaldi . December 01, 2023

(Foto : iStock)

Teknologi.id - Pada era digital saat ini tentunya media sosial menjadi salah satu platform yang populer untuk digunakan dalam membagikan dan posting foto, video ataupun berbagi cerita di dunia maya. Terlebih bagi seseorang yang sering melakukan flexing atau pamer di media sosial. Pamer di media sosial ini menjadi salah kebiasaan bagi beberapa orang untuk memamerkan atau menyombangkan pencapaian, kepemilikan, keterampilan, ataupun kekayaan seseorang. 

Namun perlu diketahui orang yang terlalu update di media sosial bisa berpotensi menjadi sasaran empuk penipuan online. Karena para pelaku penipu online ini bisa melakukan profiling pada calon korbannya. 

Menurut Sandromedo Christa Nugroho selaku Siber Sektor Keuangan, Badan Siber dan Sandi Negara mengatakan, Gen Z menjadi salah satu generasi yang suka dan sering melakukan update di media sosial, sehingga ini bisa memancing serangan untuk bisa mem-profiling seseorang dengan mudah. Contohnya dalam mengambil data pribadi dari Facebook, salah satu platform ini biasanya memberikan informasi seputar keluarga dan alamat rumah dari seseorang. Tentunya hal ini akan mempermudah pelaku dalam melakukan profiling korban sedemikian rupa. Sehingga serangan yang diberikan akan berhasil dan tidak menjadi useless

Baca Juga : Tips agar Terhindar dari Modus Penipuan Berbasis AI

Sandromedo juga menjelaskan, laporan serangan siber secara terus menerus selalu mengalami peningkatan misalnya dari 2020 ke 2021 dan kenaikannya mencapai 230%. Dengan adanya hal tersebut bisa menandakan bahwa transformasi digital yang terjadi sekarang, tidak dilengkapi dengan literasi digital yang baik oleh masyarakat. 

Maka dari itu flexing atau pamer ini sudah menjadi sebuah trend, terlebih di era saat ini banyak influencer yang suka melakukan flexing sehingga banyak orang yang terbawa trend ini untuk ikut melakukan pamer. Namun, tidak perlu khawatir agar kamu bisa terhindar dari penipuan online, artikel ini juga akan membahas tips agar kamu terhindari dari profling dan terhindar dari penipuan online 

Tips dan Trik Menghindari Profiling 

1. Berhati-hati dalam Membagikan Apapun di Media Sosial

Demi keamanan pribadi, sebaiknya kamu dalam membagikan sesuatu di media sosial tidak membagikan informasi penting seperti tanggal, tempat lahir, alamat rumah. nomor kartu kredit & informasi perbankan ataupun nomor telepon. 

2. Sesuaikan Pengaturan Privasi 

Mengubah pengaturan privasi pengguna menjadi salah satu cara bagi kamu untuk memblokir orang asing agar meminimalisir profiling oleh seseorang. Pengaturan privasi ini bisa membatasi informasi yang tersedia di akun media sosial. 

3. Batasi detail Tentang Pekerjaan 

Informasi ini menjadi salah satu informasi penting, karena informasi pekerjaan ini dapat mengungkapkan informasi tentang kehidupan pribadi seseorang dan dapat memberikan privasi kepada cyber crime yang dapat membantu mereka meretas akun seseorang. 

Baca Juga : Kemenkominfo Luncurkan Aduannomor.id : Layanan Pengaduan Penipuan Online

4. Ketahui Kebijakan Privasi Pengguna 

Ketika kamu membuat akun sosial media, perlu kamu ketahui dan pahami bagaimana sosial media ini menggunakan privasi kamu sebagai pengguna. Detail pribadi pengguna ini bisa saja dibagikan dengan mitra, pengiklan ataupun perusahaan. Sehingga membaca kebijakan privasi di platform media sosial akan menjelaskan dengan tepat bagaimana privasi ini digunakan. 

5. Jaga Password atau Kata Sandi

Membuat kata sandi yang kuat, menjadi salah satu cara untuk mencegah cyber cirme. Saat membuat password atau kata sandi ini, penting bagi kamu untuk memilih kata sandi yang terdiri dari tidak kurang dari delapan karakter. Serta karakter ini harus terdiri dari huruf dan angka dan harus diganti secara berkala. 

Dengan mengikuti tips di atas, diharapkan para pengguna sosial media dapat mengatasi dan meminimalisir data kamu di profiling seseorang. Perlu dicatat agar selalu bijak dalam membagikan postingan di media sosial dan tidak melakukan flexing. Semoga Bermanfaat!

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(nr)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar