Cara Main Clubhouse, Medsos yang Booming Berkat Elon Musk

Teknologi.id . February 16, 2021
Ilustrasi Clubhouse. Foto: Business Insider


Teknologi.id - Beberapa hari terakhir, popularitas media sosial Clubhouse yang didirikan oleh Paul Davison dan Rohan Seth sejak Maret 2020 tersebut mendadak melonjak tajam.

Clubhouse adalah media sosial berbasis audio, di mana perusahaan mengklaimnya sebagai "jenis produk sosial baru berdasarkan suara yang memungkinkan orang di mana saja untuk berbicara, bercerita, mengembangkan ide, memperdalam persahabatan, dan bertemu orang baru yang menarik di seluruh dunia."

Clubhouse mendadak naik daun beberapa hari terakhir ini berkat pengaruh CEO Tesla, Elon Musk yang menggunakan aplikasi tersebut untuk mengadakan sesi diskusi dengan para penggemarnya pada awal Februari lalu.

Dalam diskusinya bersama 5 ribu orang yang menjadi batas kapasitas room di aplikasi tersebut, Musk berbincang banyak hal, mulai dari misi koloni ke Mars, kebanggaannya menjadi 'meme dealer' di Twitter, hingga wawancara CEO Robinhood soal kontroversi kebijakan membatasi pembelian saham GameStop.

Berkat pengaruh orang terkaya sedunia tersebut, Clubhouse pun menjadi terkenal di seluruh dunia. Tak hanya di AS, aplikasi tersebut kini juga populer di China dan Indonesia.

Nah, bagi kalian yang penasaran bagaimana cara bermain media sosial Clubhouse, berikut Teknologi.id rangkum selengkapnya cara daftar dan cara main Clubhouse untuk mengobati penasaran kalian.

Baca juga: Penemuan-penemuan Terbesar Elon Musk

Cara Daftar Clubhouse

Foto: CNET


Untuk bisa bermain medsos Clubhouse, pengguna harus membuat akunnya terlebih dahulu. Sayangnya, pengguna tidak bisa langsung membuat akun Clubhouse begitu saja.

Berbeda dengan aplikasi media sosial kebanyakan, Clubhouse memang tak membuka pendaftaran pengguna secara terbuka untuk umum. Mereka mem-branding dirinya sebagai aplikasi eksklusif untuk para pesohor dan selebritis saja.

Adapun buat orang biasa cuma bisa bergabung setelah mendapatkan undangan. Nantinya, pengguna Clubhouse yang sudah terdaftar bisa mengundang siapa saja yang ingin bergabung, dengan batas dua undangan saja.

Kalian harus mendapat undangan terlebih dahulu dari pengguna Clubhouse yang sudah ada. Mereka nantinya akan mengirim undangan akses aplikasi untuk kalian agar bisa membuat akun sendiri.

Baca juga: Deretan Perusahaan yang Dipegang Elon Musk

Cara Main Clubhouse

Setelah akun dibuat dan sudah bergabung, pengguna bisa memilih topik obrolan favoritnya. Pengguna kemudian diberikan opsi untuk memilih Room/Club atau “ruang percakapan”. Di ruangan itu, pengguna bisa mengikuti diskusi yang sedang berlangsung, layaknya webinar di Zoom atau aplikasi video conference lainnya.

Di dalam Room, kita mungkin akan bergabung dengan orang-orang yang tidak dikenal, tapi sama-sama memiliki ketertarikan pada topik yang sama. Pengguna bisa memilih untuk mendengarkan pembicara yang sedang berlangsung atau bisa ikutan diskusi dengan melakukan obrolan melalui audio.

Clubhouse juga telah mengumumkan fitur-fitur baru yang akan datang di platform mereka, seperti tip, tiket, atau langganan, untuk membayar kreator secara langsung di aplikasi.

Baca juga: Enam Rahasia Elon Musk untuk Kesuksesan Berbisnis

Baru Tersedia di iPhone

Foto: Daily Sabah


Hingga saat ini, Clubhouse baru tersedia untuk iPhone dan bisa di-download gratis di toko aplikasi Apple App Store. Sedangkan pengguna Android harus gigit jari karena aplikasi ini belum tersedia di Google Play Store.

Meski terlihat sebagai aplikasi tertutup dengan hanya tersedia di iPhone dan pendaftaran yang memerlukan undangan, tidak menutup kemungkinan bahwa Clubhouse bakal diluncurkan juga untuk pengguna Android dengan sistem pendaftaran yang lebih mudah.

“Kami membangun Clubhouse untuk semua orang dan berupaya membuatnya tersedia untuk dunia secepat mungkin," demikian bunyi situs aplikasi tersebut.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar