Foto: Head Topics
Teknologi.id – Banyak aplikasi Al-Quran digital yang dapat
diunduh baik Android maupun iOS dan dilengkapi fitur-fitur yang
lengkap.
Aplikasi Alquran online juga
dilengkapi dengan teori pembelajaran, audio murotal, serta terjemahan yang
memudahkan untuk mempelajari kitab suci Al-Quran.
Berikut 5 rekomendasi aplikasi
untuk baca dan belajar Al-Quran
Al Quran Indonesia
Aplikasi Al Quran Indonesia ini
keseluruhan fiturnya bisa diakses secara gratis. Menariknya, aplikasi ini bisa
dioperasikan secara offline tanpa
jaringan internet.
Tersedia fitur audio lengkap 30
juz, tema terang dan gelap, dan tajwid berwarna. Sayangnya terdapat iklan pada aplikasi ini untuk versi
gratis.
Panduan Muslim
Panduan Muslim merupakan salah
satu aplikasi buatan lokal yang telah mendapat pengakuan dari Kementerian Agama
(Kemenag) RI dengan lebih dari 100 ribu pengguna.
Selain menyajikan 30 juz Al-Quran
lengkap dengan terjemahan, aplikasi ini juga dilengkapi dengan arah kiblat, waktu salat, ringkasan cerita
25 Nabi, tasbih digital, panduan wudhu hingga kalkulator zakat.
MyQuran Al-Quran
Aplikasi ini adalah salah satu
aplikasi Al-Quran, yang mendapat sertifikasi dari Kemenag RI. Aplikasi ini
didesain sangat sederhana, dan mudah digunakan.
Tidak hanya itu, terdapat pula
fitur audio yang bisa didengarkan secara offline. Sisi menariknya yaitu
pengguna tidak akan menemui iklan.
Muslim Pro
Baca juga: 7 Kejadian Sains Nyata ini Dijelaskan dalam Al Quran
Aplikasi ini dapat diunduh
melalui App Store maupun Play Store. Selain untuk mengaji, ada juga keterangan lokasi masjid di wilayah sekitar
penggunanya.
Berbagai fitur andalan yang
dimiliki yaitu membaca AlQuran lengkap, kalender Hijriyah, arah kiblat, waktu
berbuka, zakat, tasbih, dan 99 sifat Allah (Asmaul Husna).
Umma
Umma adalah aplikasi komunitas
muslim buatan anak bangsa yang cukup dikenal. Aplikasi ini menghadirkan banyak
fitur.
Di antaranya mulai dari Al Quran
digital, jadwal sholat, petunjuk arah
kiblat, dan kelas belajar agama
uClass.
(fpk)
Tinggalkan Komentar