foto: Twitter/@HiCommunities
Teknologi.id - Bagi kalian pengguna Facebook, pasti tidak asing lagi dengan fitur grup atau komunitas. Fitur tersebut disediakan sebagai wadah bagi para pengguna berinteraksi dengan pengguna lain yang memiliki minat ketertarikan yang sama. Berbagai macam komunitas Facebook tersedia, seperti Komunitas Pecinta Alam, Komunitas Pecinta Kucing, dan sebagainya. Para anggota komunitas ini biasanya saling berbagai informasi atau keluhan tentang minat mereka. Pengguna lain dapat memberi tanggapan melalui komentar atau pesan pribadi kepada orang yang menuliskan pesan. Begitu pula konsep fitur terbaru yang dikeluarkan oleh Twitter. Penasaran dengan fitur terbaru Twitter? Yuk, kita simak bersama!
Beberapa waktu belakangan ini sedang heboh dalam dunia Twitter bahwa para pengguna dapat membuat sebuah komunitas yang dapat diikuti oleh pengguna-pengguna lain. Fitur ini sudah dinyatakan oleh seseorang bernama Alessandro Paluzzi dengan akun Twitter bernama @alex193a. Dalam cuitannya tersebut, dirinya mengatakan bahwa Twitter sedang mengerjakan fitur terbaru yaitu fitur komunitas.
#Twitter is working on the Chat feature for Communities (@HiCommunities) 👀 pic.twitter.com/sM2GHXfeRV
Alessandro juga menandai akun resmi Twitter komunitas yang bernama @HiCommunities. Dalam akun tersebut dijelaskan mengenai cara menggunakan komunitas bagi para pengguna. Fitur komunitas ini dibuat dengan tujuan untuk mempertemukan pengguna lain dengan ketertarikan yang sama dan dapat saling berbagi informasi. Dijelaskan juga oleh Twitter bagaimana menjadi admin dan membuat komunitas kalian sendiri. Kalian juga dapat membagikannya melalui akun pribadi kalian agar pengguna lain dapat bergabung dan semakin banyak anggota dalam komunitas yang kalian buat. Sudah banyak pengguna Twitter yang mencoba fitur ini dan banyak memberikan tanggapan beragam dengan adanya inovasi ini.
Awal mula kehebohan fitur ini adalah dengan munculnya komunitas Twitter bernama "Komunitas Marah Marah." Kalian dapat langsung bergabung dengan komunitas tersebut dengan mengklik bagian "join" atau "bergabung." Dalam deskripsi komunitas tersebut, terdapat peraturan yang harus ditaati oleh seluruh anggota seperti tidak boleh melontarkan perkataan yang mengandung SARA (Suku, Agama, dan Ras), berjudi, dan lain sebagainya. Selain itu, kalian juga dapat melihat anggota-anggota lain yang bergabung di dalam komunitas. Kalian dapat saling mengikuti satu sama lain dan mengobrol lebih jauh tentang komunitas tersebut atau hal yang membuat kalian tertarik.
Baca juga: 4 Cara Ini Bisa Ubah Emoji Android Jadi iPhone, Lho!
Apabila kalian sudah menjadi anggota dalam sebuah komunitas, kalian dapat menyukai dan membalas cuitan yang dituliskan oleh pengguna lain. Fitur ini cukup ditanggapi dengan baik oleh pengguna Twitter karena merupakan hal yang unik dan dapat menjadi wadah untuk saling berbagi informasi dan minat. Kalian dapat mencantumkan komunitas yang kalian buat di akun profil kalian sendiri dan membagikan link kepada pengguna lain melalui unggahan twit kalian. Cukup mudah, bukan?
Sejauh ini, fitur komunitas yang disediakan oleh Twitter bertujuan untuk mempermudah dan membuat tempat untuk membicarakan hal yang spesifik tentang sesuatu. Apabila kalian pecinta judul buku fiksi salah satu penulis, kalian dapat mencari komunitas tersebut dan bergabung menjadi anggota. Kalian dapat membicarakan lebih dalam mengenai judul buku tersebut dan bahkan mendiskusikannya. Dengan komunitas ini, kalian akan lebih dapat banyak pandangan baru dan mungkin masukan yang berharga untuk dapat dijadikan pengetahuan baru. Selain itu, kalian juga dapat melakukan transaksi jual-beli apabila ada seseorang yang membuka komunitas tersebut. Namun, kewaspadaan harus tetap diutamakan karena tidak ada jaminan dari pihak Twitter apabila kalian terjerat kasus penipuan. Maka dari itu, kalian harus selektif juga dalam memilih komunitas agar tujuan utama kalian tercapai.
Baca juga: Enggak Mau di Stalk Orang? Begini Cara Kunci Akun Twittermu!
Setelah mengetahui fitur komunitas terbaru dari Twitter ini, sudahkah kalian mencoba bergabung di salah satu komunitas yang ada? Bagaimana tanggapan kalian dengan adanya komunitas Twitter ini?
Fitur ini hendaknya dapat bermanfaat bagi kalian yang ingin explore lebih jauh lagi mengenai ketertarikan kalian terhadap satu hal. Banyak orang di luar sana yang mungkin juga memiliki minat yang sama. Sebelum memutuskan bergabung, kalian dapat melihat terlebih dahulu suasana yang ada dalam komunitas tersebut dari isi topik dan unggahan oleh masing-masing anggota. Apabila cocok, kalian dapat segera bergabung dan memulai interaksi dengan pengguna lainnya.
(LA)
Tinggalkan Komentar