Foto: Mobile Prices
Teknologi.id - Samsung
diprediksi akan merilis ponsel baru penerus Galaxy M32 yang bernama Galaxy M33. Kabar ini diperkuat dengan
beredarnya bocoran spesifikasi Samsung Galaxy M33 di internet.
Spesifikasi utama Samsung Galaxy
M33 dibocorkan oleh situs benchmark populer, Geekbench.
Berdasarkan bocoran tersebut,
diketahui bahwa Android ini nantinya akan dirilis dengan menggunakan chipset Exynos 1200.
Dilihat dari sisi performa, chip
tercatat dipadukan dengan RAM sekitar 6 GB. Galaxy M33 sendiri mencatat total
skor 726 poin untuk tes single-core dan
1.830 poin untuk multi-core.
Lalu untuk software-nya, ponsel
ini akan menjalankan sistem operasi Android
12 yang kemungkinan bakal dilapisi dengan antarmuka (UI) terbaru milik
Samsung, yaitu One UI 4.0.
Dikutip dari GSMArena, ponsel
tersebut telah dilengkapi dengan IP67
dust/water resistant yang menjadikannya tahan air pada kedalaman 1 meter,
selama 30 menit.
Sementara itu, untuk layarnya,
ponsel ini berukuran 6,5 inci dan
didukung dengan Super AMOLED dan
sudah memakai HDR10+.
Kemudian pada kamera, di sisi belakang terdapat empat lensa yang terdiri dari 64 MP (wide), 12 MP (ultrawide), 5 MP (macro), dan 5 MP (depth). Sementara untuk kamera selfie-nya beresolusikan 32 MP.
Baca juga: Samsung A03 Core: Harga Terjangkau, Fitur Menguntungkan
Untuk baterainya dirumorkan berkapasitas
6.000 mAh dengan fast charging 25 W.
Sedangkan fitur lainnya yaitu NFC, fingerprint, bluetooth 5.2, dan Wi-Fi
802.11.
Sebagai catatan, Samsung Galaxy
M32 versi 4G di Indonesia dengan chipset MediaTek Helio G80 meluncur pertama
kali di Tanah Air dengan banderol harga Rp3,1 juta.
Kemungkinan jika spesifikasi Samsung
Galaxy M33 tersebut benar, maka harga yang akan dirilis di Indonesia
kemungkinan di atas Rp4 juta.
(fpk)
Tinggalkan Komentar