Hapus Email Bisa Menghemat Penggunaan Batu Bara

Anneke Virna Murdoko . January 26, 2022

Sumber: CNN Indonesia


Teknologi.id - Tahukah anda, bahwa dengan menghapus sepuluh email per hari dapat menghemat ribuan ton batu bara?


Studi Universitas Lancaster telah membuktikan bahwa aktivitas pengiriman email menghasilkan jejak karbon atau disebut sebagai carbon footprint. Sebuah email ditaksir berkontribusi pada penambahan karbon sebesar empat gram, dan apabila disertai lampiran foto, video, atau dokumen, maka bisa mencapai lima puluh gram.


Baca juga: Langkah Mudah Menghapus Akun Clubhouse


Siapa yang menyangka, bila ternyata email yang telah mempermudah komunikasi manusia di seluruh dunia tetap menyimpan sisi kelam terhadap perubahan iklim?


Karbon yang dihasilkan oleh email-email di atas berkaitan dengan penggunaan listrik dalam menjalankan server yang terdiri dari mesin-mesin datacenter. Tentunya dalam menjalankan mesin tadi mengkonsumsi listrik yang tidak sedikit pula.


Padahal, sebagian besar pasokan listrik di dunia ini masih menggunakan bahan bakar konvensional dari fosil seperti minyak bumi dan batu bara. Meskipun tersedia banyak pilihan penggunaan pembangkit listrik alternatif yang lebih ramah lingkungan, nyatanya efektivitasnya masih kalah dengan cara konvensional.


Baca juga: Google Gelontorkan Dana Triliunan Beli Gedung Perkantoran London


Setiap 1 GB data yang tersimpan dalam data center, pasokan listrik yang dibutuhkan adalah 32 kWh. Sedangkan, pengguna email di seluruh dunia saat ini tercatat sejumlah 2,3 miliar yang mengirimkan email setiap harinya.


Bisa anda bayangkan, berapa jumlah batu bara yang dapat dihemat dengan data di atas? Bagaimana tanggapan Tech Experts?


(AVM)

Mau Belajar Digital Marketing Sampai Sukses? Simak Tips ini

Share :