Review Lenovo Legion 5 Pro, Laptop Gaming RTX 3070 Murah

Fabian Pratama Kusumah . August 31, 2021

Foto: Lenovo

Teknologi.id – Lenovo merilis laptop gaming yang kompleks dengan menggunakan AMD Ryzen 7 5800H dengan grafis NVIDIA GeForce RTX 3070.

Laptop tersebut disebut Legion 5 Pro. Laptop ini menggunakan RAM 16 GB dan SSD 512GB. Untungnya, kedua komponen tersebut dapat diupgrade oleh pengguna.

Layar yang digunakan yaitu panel IPS seluas 16 inci, 165Hz QHD, X-Rite Pantone-validated dengan rasio aspek 16:10 yang baru dan lebih tinggi.

Pada 500 nits, panel dapat terlihat jelas saat cahaya terang dibandingkan dengan banyak pesaingnya, dan layar matte mengurangi risiko silau dari cahaya lain seperti matahari ataupun lampu.

Baca juga: Mana yang Lebih Baik, USB-C 3.1 Gen 2 atau Thunderbolt?

Dari sisi bodinya, laptop Ini tidak setipis atau seringan para pesaingnya, dan terlihat lebih baik di ruangan gelap yang hanya diterangi oleh cahaya keyboard RGB dan panel Nanoleaf.

Untuk warna yang dihadirkan yaitu Storm Grey. Ukuran dimensinya yaitu panjang 35.6 cm, lebar 26,4 cm, serta ketebalannya yaitu sisi paling tipis 2,17 cm dan sisi paling tebal yaitu 2,68 cm.

Berat laptop ini mencapai 2,56 Kg. Sedangkan chargernya yaitu sebesar 891 gram. Jadi total keseluruhan yaitu mencapai 3,46 Kg.

Untuk build qualitynya, Legion 5 Pro merupakan salah satu laptop yang mumpuni dengan bahan aluminium yang kokoh.

Legion 5 Pro memiliki empat soket USB-A (3.2 Gen 1), dua koneksi USB-C (3.2 Gen 2), HDMI, Ethernet dan jack headphone/mikrofon 3.5mm, serta port pengisian daya.

Baca juga: Ke Luar Angkasa Bisa Pakai Virtual Reality, Mau Coba?

Di sisi kanan, Anda juga akan menemukan tombol mute kamera perangkat keras, yang menggantikan rana perangkat keras khusus dari versi sebelumnya.

Dari sisi performa gaming saat memainkan game seperti Cyberpunk dan Shadow of the Tomb Raider, dilansir dari Engadget, mendapatkan antara 50 sampai 60 fps dengan pengaturan yang disesuaikan.

Untuk harganya sendiri, Lenovo Legion 5 Pro dibanderol dengan harga Rp25,9 jutaan. Setiap pembelian Legion 5 Pro, mendapat Legion Gaming Headset H300, Gaming Mouse M300.

Selain itu juga mendapatkan Legion Recon Backpack senilai Rp1.899.000 serta Microsoft Office Home & Student 2019 berlaku seumur hidup senilai Rp1.799.000.

Untuk layanan purna jual, Legion 5 Pro sudah mendapatkan 3 tahun Legion Ultimate Support dan Accidental Damage Protection.

Kesimpulannya, untuk harga di bawah Rp30 juta, laptop ini sudah menawarkan performa yang tinggi.

Dengan desain yang tidak terlalu terlihat gaming seperti pada pesaingnya, laptop ini cocok juga dipakai ke kantor maupun konten kreator.

(fpk)

 

Share :