Teknologi.id - Korea Selatan merupakan negara yang berpengaruh besar terhadap industri kecantikan di Indonesia. Mulai dari negeri ginseng ini, lahirlah banyak produk skincare dan teknologi yang booming di kalangan masyarakat, khususnya perempuan Indonesia. Seiring dengan perkembangan teknologi, alat perawatan tubuh pun berevolusi. Dalam Haju Aestethic Congress 2023, Korea Selatan telah memperkenalkan SylfirmX dan Ultraformer MPT, dua teknologi kecantikan yang diluncurkan pertama kali di Indonesia.
Haju Aestethic Congress 2023 merupakan acara yang digelar oleh kolaborasi antara Haju Medical Indonesia dengan manufaktur ternama asal Korea Selatan. Dengan mengusung tema Next Phase in Aesthetic, acara ini bertujuan untuk menghadirkan tren si dunia estetika pertama dengan teknologi tercanggih di Indonesia. Acara ini digelar di Langham Hotel Jakarta, dan mengundang lebih dari dokter estetika dari seluruh dunia, termasuk Indonesia sendiri dan Korea Selatan, antara lain dr. Hosung Choi, dr. Boncheol Leo Goo, Mr. Byong Seung Cho, dr. Lim Ting Song, dr. Almond Wibowo, M.Biomed (AAM), dr. Teuku Adifitrian, SpBP-RE (dr. Tompi), dr. Felix Kusmana, M. Biomed (AAM), dr. Mathelda Wenni, dipl AAAM, dan dr. Dr. Yulia Siskawati, Sp.KK, FINDSDV.
Lantas seperti apa teknologi SylfirmX dan Ultraformer MPT? Apa yang dapat ditawarkan oleh dua teknologi tercanggih dan terbaru yang dikenalkan oleh Kore Selatan itu? Artikel ini akan menjawab kedua pertanyaan tersebut dan mengupas lebih dalam mengenai dua teknologi revolusioner tersebut.
SylfirmX
SylfirmX merupakan perawatan yang menggunakan teknologi Microneedling Bipolar Radio Frequency (RF). SylfirmX menjadi begitu istimewa karena merupakan teknologi pertama yang menggunakan gelombang ganda pertama di dunia dengan Continuous Wave dan Pulsed Wave. Dua gelombang ini disinyalir dapat mengatasi berbagai masalah kulit dalam satu perawatan, seperti mengencangkan kulit, meminimalkan kerutan, meremajakan kulit, hingga mengatasi melasma dan kemerahan pada kulit.
Sylfirm X memiliki kedalaman microneedle terkecil hingga 0,3mm. Dengan begitu, microneedle ini dapat menargetkan dermis papiler yang terletak di bawah membran basal. Tak hanya kulit pada wajah, Sylfirm juga dapat digunakan pada bagian tubuh lainnya karena juga dilengkapi oleh microneedle yang dapat mencapai kedalaman 4.00 mm. Karena itu SylfirmX disebut sebagai total skin solution karena dapat mengatasi berbagai permasalahan kulit kita.
“Sylfirm X merupakan alat yang dapat mengatasai masalah-masalah yang terkait dengan kelainan pigmentasi seperti melasma yang cukup sensitif. Dengan alat ini kita dapat membatu perbaikan dari akar masalah melasma, tidak hanya menghilangkan pigmennya saja tapi juga membantu kulit untuk beregenerasi dan tidak gampang muncul kembali serta lebih mudah untuk mengobatinya,” ujar Dr. dr. Yulia Siskawati, SpKK, FINSDV, salah satu dokter spesialis kulit yang hadir.
Ultraformer MPT
Ultraformer MPT merupakan alat kecantikan yang akan menjadi solusi bagi seseorang yang ingin meremajakan penampilannya. Perangkat ini dirancang untuk mengencangkan kulit serta mengurangi lemak di wajah dan tubuh dengan menggunakan Mode Micro Pulsed (MP).
Perangkat ini dilengkapi dengan sepuluh opsi kedalaman kartrid berbeda yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pasien.
"Produk ini juga memiliki teknologi Ultra Boost berupa cartridge yang didesain khusus untuk area wajah dan tubuh yang sulit dijangkau menggunakan catridge biasa serta memiliki 10 pilihan kedalaman cartridge yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pasien," ujar Dr. Yulia Siskawati.
Ultraformer MPT memiliki dua mode, yaitu Mode Normal dan Mode MP. Dr. Yulia Siskawati menjelaskan, Normal mode cocok dipakai untuk treatment lifting dan tightening, sedangkan MP mode akan melepaskan TCP (Thermal Coagulated Point) dengan lebih padat dan cepat sehingga akan sangat efektif untuk contouring dan mereduksi lemak dalam waktu treatment yang singkat.
Menurut Dr. Yulia Siskawati, Interval yang disarankan untuk perawatan adalah setiap tiga hingga enam bulan.
"Kombinasi Normal mode dan MP mode akan memaksimalkan hasil terbaik dari treatment Ultraformer MPT. Dengan interval perawatan selama 3-6 bulan sekali, hasil perawatan akan jauh lebih maksimal apabila dilakukan secara berkala," katanya.
Baca Juga : 9 Inovasi Berbasis AI Terbaik dari CES 2023 yang Wajib Kamu Coba
(ak)