Dampak Buruk Karena Follow Crazy Rich Di Instagram

Josephine Cahyadi . March 14, 2022

Cara Hide Akun Instagram Agar Tak Bisa Dilihat Orang lain


Dampak Buruk Karena Follow Crazy Rich di Instagram


Foto : unsplash


Teknologi.id - Banyaknya Influencer atau Selebgram di era digital ini semakin meningkat. Sekarang banyak orang mencari nafkah melalui sosial media, salah satunya dengan merekam setiap detik kehidupannya. 


Konten yang sangat viral belakangan ini adalah konten dari berbagai orang yang disebut sebagai “Crazy Rich”, konten yang merekam semua kehidupan mereka yang dipenuhi oleh barang mewah maupun uang yang melimpah. 


Penonton dibuat penasaran setiap harinya dengan setiap uang yang mereka habiskan untuk membeli barang mewah atau memberikannya kepada orang lain. Tren ini memang sudah ada sejak lama, namun semakin kesini semakin banyaknya orang yang membuat konten ini menjadi mata pencaharian utama. 



Baca juga: Cara Hide Akun Instagram Agar Tak Bisa Dilihat Orang lain



Setiap harinya menonton video Crazy Rich memicu harapan penonton agar bisa menjadi seperti mereka. 


“Ketika saya bertanya kepada influencer digital tentang keahlian mereka, jawabannya hampir selalu sama ‘gaya hidup’”, kata Carla Abdalla, pakar perilaku konsumen dan strategi pemasaran di Brasil.


Gaya hidup yang dimaksud biasanya tentang kebiasaan berbelajan barang mewah, keliling keluar negeri, membeli gadget terbaru, mengunjungi tempat-tempat yang berharga fantastis.


Namun tidak selamanya mereka hanya menampilkan kehidupan mewah mereka, pada titik tertentu mereka juga menampilan momen disaat mereka berdonasi atau berbagi kekayaan mereka dengan cuma-cuma, untuk menonjolkan sikap “murah hati” kepada penonton. 


Seorang psikolog dari Universitas Simon Frazer, Kanada yang bernama Lara Aknin mengatakan penilaiannya mengenai hal ini bahwa para influencer ini tidak hanya mengejar popularitas, namun tujuan utamanya, yaitu meningkatkan status sosial. 


Konten yang mereka buat mampu mempengaruhi anak-anak muda yang belum mapan hidupnya untuk mengikuti gaya hidup seperti mereka. 


Banyak sekali orang yang terlilit hutang hanya untuk memenuhi gaya hidup mewahnya. Atau bahkan dampak yang lebih buruk ketika seseorang berpura-pura hidup mewah hanya untuk ditampilkan di sosial media. 


Padahal dampak dari kehidupan mewah itu tidak baik untuk kesehatan mental. Penelitian membuktikan penonton konten ini cenderung kurang berempati, kurang prososial, dan lebih kompetitif dalam hal yang negativ. 


(JC)


Sumber : kompas.com


Share :