Lens Flare di Kamera iPhone? Begini 7 Cara Mudah Mengatasinya

Anita Anggi Anggraeni . February 26, 2025

Foto: discusiions.apple.com (iPhone 13 Pro Max)

Teknologi.id - Pernahkah kamu mengambil foto tetapi hasilnya justru terganggu oleh pantulan cahaya yang tidak diinginkan? Itu disebut dengan lens flare, efek cahaya yang muncul saat sinar terang langsung mengenai lensa kamera.

Biasanya, lens flare terjadi pada berbagai jenis HP, termasuk iPhone. Lens flare bisa membuat foto terlihat kurang jelas, kehilangan kontras, atau bahkan muncul lingkaran cahaya yang sangat mengganggu.

Masalah ini sering terjadi saat memotret di bawah sinar matahari, lampu terang, atau cahaya buatan yang kuat. Meskipun terkadang lens flare bisa digunakan untuk efek artistik, sering kali justru mengurangi kualitas gambar yang diinginkan.

Untuk itu, ada beberapa cara sederhana yang bisa kamu lakukan agar hasil foto iPhone tetap jernih dan bebas dari lens flare. Penasaran? Yuk, simak penjelasan berikut ini!

Baca juga: Utang Investasi Apple Sudah Dibayar, iPhone 16 Segera Masuk Indonesia?

1. Bersihkan lensa kamera secara rutin

Debu, sidik jari, atau noda pada lensa dapat memperparah efek lens flare. Oleh karena itu, pastikan untuk selalu membersihkan lensa kamera iPhone sebelum mengambil gambar.

Kamu bisa menggunakan kain mikrofiber atau tisu khusus lensa agar tidak merusak permukaannya. Lensa yang bersih akan menghasilkan foto yang lebih jernih dan bebas dari pantulan cahaya yang mengganggu.

2. Atur sudut pengambilan gambar

Lens flare biasanya terjadi saat cahaya langsung masuk ke lensa kamera. Untuk menghindarinya, cobalah untuk mengubah sudut pengambilan gambar dengan sedikit memiringkan atau menggeser posisi kamera.

Hindari juga membidik secara langsung ke sumber cahaya seperti matahari atau lampu terang. Dengan sedikit penyesuaian sudut, efek lens flare akan berkurang secara signifikan.

3. Hindari sumber cahaya yang terlalu kuat

Jika memungkinkan, carilah tempat dengan pencahayaan yang lebih lembut untuk menghindari lens flare. Sebab, cahaya yang terlalu kuat langsung masuk ke lensa kamera dapat memicu flare yang sangat parah.

Kamu bisa memotret di bawah bayangan, menggunakan diffuser, atau menunggu waktu yang tepat saat cahaya tidak terlalu menyilaukan.

Selain itu, menggunakan reflektor juga bisa membantu mengontrol cahaya agar tidak langsung mengenai lensa kamera.

4. Gunakan tangan atau objek sebagai pelindung lensa

Cara sederhana namun efektif adalah menggunakan tangan atau objek lain sebagai pelindung cahaya. Cukup letakkan tangan di atas lensa dengan sudut yang tepat untuk menghalangi sinar yang berlebih.

Jika ingin lebih praktis, kamu juga bisa menggunakan topi, buku, atau benda lain yang ada di sekitar sebagai penghalang cahaya. Cara ini akan berkerja dengan baik jika sumber cahaya berasal dari samping atau atas.

Pastikan juga tangan atau objek lain tidak masuk ke dalam bingkai gambar.

5. Gunakan mode HDR atau manual

Mode HDR (High Dynamic Range) pada iPhone dapat membantu menyeimbangkan pencahayaan antara area terang dan gelap dalam foto.

Selain itu, jika kamu menggunakan aplikasi kamera pihak ketiga yang memiliki pengaturan manual, coba atur eksposur dan kontras untuk mengurangi efek lens flare. Dengan mengontrol pencahayaan, kamu bisa mendapatkan hasil yang lebih optimal.

6. Manfaatkan filter atau Lens Hood Eksternal

Beberapa aksesoris tambahan seperti filter ND (Neutral Density) atau lens hood bisa membantu mengurangi lens flare pada kamera iPhone.

Filter ND dapat mengurangi intensitas cahaya yang masuk, sementara lens hood berfungsi sebagai pelindung agar cahaya tidak langsung mengenai lensa. Jika sering mengambil foto di luar ruangan, menggunakan aksesoris ini bisa menjadi solusi praktis untukmu.

7. Gunakan teknik editing untuk menghilangkan flare

Jika lens flare sudah terlanjur muncul dalam foto yang kamu ambil, kamu masih bisa menghilangkannya dengan bantuan aplikasi editing.

Snapseed, Adobe Lightroom, dan Photoshop memiliki fitur untuk menghapus atau mengurangi efek lens flare. Gunakan fitur "Healing Brush" atau "Clone Stamp" untuk menghilangkan flare yang mengganggu tanpa merusak kualitas gambar.

Dengan menerapkan cara-cara di atas, kamu bisa mendapatkan hasil foto yang lebih jernih, profesional, dan bebas dari gangguan lens flare. Selamat mencoba, dan semoga hasil fotomu semakin keren.

Baca Berita dan Artikel yang lain di Google News.

(AAA)

Share :