Teknologi.id - Pernahkah kamu mengalami layar laptop yang tiba-tiba menjadi hitam atau gelap tetapi keadaan laptop masih hidup? Saat sedang bekerja, terkadang kondisi seperti ini dapat memengaruhi bahkan mengganggu proses pekerjaan kamu.
Layar laptop yang blank tetapi masih hidup biasa disebut dengan keadaan black screen. Kondisi laptop yang masih menyala dapat dilihat dari lampu power laptop tetap menyala, tetapi layar laptop malah menjadi hitam atau black screen. Dalam kondisi ini, program pada laptop masih tetap berjalan, tetapi tidak bisa digunakan karena layarnya mati.
Penyebab terjadinya black screen bisa berasal dari masalah pada hardware atau software laptop. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kondisi laptop yang tiba-tiba black screen. Sebelumnya, simak penjelasan atas hal-hal yang menyebabkan terjadinya black screen berikut.
Penyebab Laptop Mengalami Black Screen
Ada beberapa hal yang menyebabkan laptop mengalami black screen atau mati layar tetapi laptop masih menyala. Dilansir dari eraspace, penyebab layar laptop mengalami black screen adalah sebagai berikut
1. Masalah pada Hardware
Laptop mengalami black screen dapat disebabkan oleh hardware yang bermasalah. Komponen-komponen fisik yang biasanya mengalami masalah meliputi, layar laptop itu sendiri, kabel fleksibel penghubung layar ke motherboard, RAM, dan kartu grafis. Hardware yang bermasalah dapat disebabkan oleh penggunaan yang sudah terlalu sering, terjadinya benturan pada laptop, atau kabel dalam perangkat tertekuk, serta RAM yang tidak terpasang dengan baik, dapat menyebabkan layar hanya tampil hitam padahal laptop masih menjalankan programnya.
2. Laptop Mengalami Overheating
Laptop yang overheating atau sudah terlalu panas sangat memungkinkan menjadi penyebab black screen. Laptop overheating dapat disebabkan oleh penggunaan laptop dalam waktu lama dan nonstop, digunakan di tempat yang membuat laptop tidak terventilasi dengan baik atau di tempat yang menyebabkan suhu laptop menjadi panas. Ketika laptop overheating, maka sistem secara otomatis akan mematikan beberapa komponen, seperti layar, sebagai bentuk perlindungan pada laptop.
3. Sistem Operasi, Software, dan Driver Bermasalah
Penyebab lainnya dari black screen pada laptop adalah sistem operasi, software, atau driver yang bermasalah. Permasalah software yang umum ditemukan seperti software yang sudah usang atau tidak kompatibel. Sementara itu, sistem operasi yang bermasalah juga ditunjukkan saat file mengalami gagal booting.
4. Kontrol Daya dan Tingkat Kecerahan
Apabila daya laptop digunakan secara tidak tepat, sangat memungkinkan laptop akan mengalami black screen. Saat laptop diatur dalam mode hemat daya atau sleep, secara otomatis laptop akan mematikan layar untuk menghemat energi tetapi program tetap berjalan. Masalah pun mungkin terjadi saat laptop dihidupkan kembali dari mode sleep tetapi gagal, sehingga laptop masih tetap menampilkan layar hitam padahal mesin laptop menyala.
Selain itu, tingkat kecerahan pada laptop juga memungkinkan terjadinya permasalahan pada layar laptop. Cobalah untuk mengatur tingkat kecerahan pada tingkat yang normal melalui tombol yang tersedia di keyboard laptop.
5. Konektor Bermasalah
Coba periksa konektor aptop, apakah bermasalah atau tidak, sebab konektor yang longgar atau rusak memungkinkan layar laptop menjadi mati. Konektor berfungsi untuk menghubungkan komponen-komponen internal pada laptop, seperti layar, motherboard, dan juga komponen lainnya. Jika konektor rusak maka, sinyal dari motherboard tidak tersampaikan dengan baik ke layar sehingga layar dapat mengalami black screen.
Setelah mengetahui beberapa kemungkinan penyebab layar laptop mengalami black screen, kamu bisa coba atasi permasalahan tersebut dengan cara-cara berikut.
Baca juga Cara Memperbaiki Layar Laptop Rusak Tanpa ke Tukang Servis
Cara Mengatasi Laptop yang Mengalami Black Screen
Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi black screen pada laptop.
1. Lakukan Refresh Layar Menggunakan Tombol Keyboard
Jika hardware laptop tetap berjalan meski layarnya mati, maka tekan Ctrl +Alt + Delete, nanti akan muncul menu Administrator
2. Kembalikan Driver/Adaptor Tampilan (Menggunakan Safe Mode)
Saat kamu memperbarui sistem Windows dan terjadi black screen, maka bisa jadi masalah berasal dari pembaruan tersebut. Pembaruan Windows memungkinkan adaptor layar berhenti. Maka coba lakukan cara berikut
- Coba nyalakan laptop dengan Safe Mode
- Buka Search dan ketik Device Manager
- Cari menu Display Adapters
- Semua adaptor tampilan komputer saat ini akan ditampilkan di bawah tab Display Adapter, seperti Intel HD 4000, Nvidia RTX 3060
- Lalu klik kanan pada adaptor layar dan buka Properties
- Cari Tab Driver, lalu pilih Roll Back Driver, dan klik Yes untuk melanjutkan proses
- Setelah itu, restart laptop untuk mengecek layar kembali seperti semula atau tidak.
3. Mode Automatic Repair
Mintalah system restore dengan masuk ke mode automatic repair. Caranya, matikan laptop secara paksa dengan menahan tombol daya beberapa detik sampai laptop mati. Biasanya laptop akan otomatis ke mode automatic repair.
- Klik opsi Lanjutan dari tindakan yang telah disediakan
- Buka Troubleshoot lalu pilih opsi Lanjutan lagi
- Klik system restore
- Pengguna dapat mengatur ulang laptop pada opsi automatic repair, seperti startup repair atau system image recovery
Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan tanpa harus dilakukan oleh profesional. Jika laptop masih belum bisa diperbaiki dengan cara-cara tersebut, maka segera hubungi teknisi atau lakukan service pada laptop oleh orang profesional agar tidak berisiko mengalami kerusakan lainnya. Selamat mencoba, ya!
Baca juga artikel lainnya di Google News