Berbagai Robot Dunia di Masa Pandemi

esdaniarkhoirunisa . June 14, 2020


rn.com
foto: rn.com


Pandemi Covid-19 tidak hanya berdampak pada aspek kesehatan masyarakat, melainkan juga berdampak bagi sektor ekonomi, sosial dan budaya. Upaya pencegahannya pun begitu menguras energi. Banyak pihak akhirnya berusaha melakukan terobosan dalam penanganan covid-19 ini, salah satunya dengan menggunakan robot. Berikut ini 5 robot di dunia yang digunakan untuk menangani pandemi Covid-19 menurut The Guardian.

1.      Boston Dynamic

Foto: the verge


Si Robot kuning berkaki 4, atau Spot si Robot Anjing buatan Boston Dynamic ini telah digunakan pemerintah Singapura dalam melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan social-distancing di negara tersebut. Robot ini dilengkapi dengan berbagai kamera dan sensor untuk melakukan pengawasan dengan aman, tanpa tejadi tabrakan. Otoritas setempat memastikan bahwa robot ini tidak mengumpulkan data pribadi waga


2.      Starship Technologies

Foto: Robotics & Automation News


Robot dengan enam roda ini telah digunakan di Milton Keynes, sebuah kota di Inggris. Robot ini digunakan untuk mengirimkan bahan makanan dan belanjaan dalam jumlah kecil untuk warga yang membutuhkan. Robot ini dapat melaju dengan kecepatan 4 mill per jam di lintasan yang rata. Banyaknya lintasan sepeda yang ada di kota ini membuat robot sangat ideal di gunakan.

3.      Robot UVD

Foto: IEEE Spectrum


Robot sinar UV disinfektan buatan Denmark ini telah digunakan di berbagai rumah sakit di China. Robot ini menggunakan kekuatan sinar UV yang mampu menghancurkan DNA dan RNA berbagai mikro organisme. Namun nisar UV akan sangat berbahaya digunakan ketika ada manusia di dekatnya. Kelebihan dari robot ini adalah robot ini mampu bekerja secara mandiri tanpa staf medis di dekatnya.

4.      Zora Bots

Foto : Robotics & Automation News


Roobot ini digunakan di negara Rwanda sebagai bentuk bantuan dari PBB. Robot ini dibuat oleh perusahaan Belgia, Zora Bots untuk membantu negara Rwanda memerangi wabah Covid-19. Robot ini dapat mendeteksi suhu tubuh pasien, mengidentifikasi pasien yang tidak menggunakan masker, dan mengenali gejala pasien melalui suara dan informasi visual pasien. Robot ini juga mampu mengirimkan obat dan keperluan lain untuk pasien.

5.      Ohmnilabs

Foto: OhmniLabs

Robot Ohmnilabs’ Newme digunakan di Jepang untuk menggantikan siswa yang sedang menjalani proses karantina untuk mengikuti prosesi wisuda. Robot ini menggunakan layar tablet sebagai wajahnya, yang akan menampilkan wajah wisudawan. Prosesi wisuda serupa yang menggunakan robot juga dilakukan di Nanjing, China.

(ark)

Share :