Inspiratif! 5 Tokoh yang Sudah Pernah Jajal Bisnis Esports

Fabian Pratama Kusumah . February 17, 2021

Foto: Siar

Teknologi.id – Bisnis esports belum banyak orang yang mendalaminya. Padahal bisnis ini sangat menguntungkan di era digital saat ini.

Bahkan pada SEA Games 2019 di Filipina, esports untuk pertama kalinya menjadi salah satu cabang resmi yang dipertandingkan dan kontingen Indonesia sukses menyumbangkan dua medali perak dalam perlombaan tersebut.

Di Indonesia, esports saat ini sudah didukung keberadannya. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI).

Baca juga: Hobi Nge-game? Ini Profesi yang Cocok untuk Kamu

Ada banyak segmen esports yang bisa dipilih di antaranya adalah menjadi penyelenggara kejuaraan esports, menjual merchandise (pasar esports di Indonesia luas dan menjanjikan), menjadi konten kreator tentang game atau esports, menjadi pemain esports karena terdapat turnamen esports yang banyak diselenggarakan, dan lainnya.

Sudah ada banyak orang yang menjajal esports. Bahkan tidak sedikit juga yang meraih kesuksesan. Berikut 5 tokoh yang sudah pernah jajal bisnis esports.

1. Reza Arap

Foto: hai grid

Reza Oktovian atau yang dikenal sebagai Reza Arap, salah satu tokoh yang sukses dalam bidang esports.

Sebelumnya Reza Arap memiliki tim esports bernama We Against the World (WAW) yang saat ini memiliki tim esports baru yang dinamai MORPH Team.

MORPH Team bahkan mempunyai prestasi dengan keluar sebagai sang juara pada Grand Final Dunia Games League (DGL) tahun 2020 setelah mengoleksi 136 poin.

2. Giring Ganesha

Foto: Kumparan

Baca juga: Deretan Pekerjaan yang Sangat Dibutuhkan di Era Industri 4.0

Giring Ganesha atau yang sering dikenal dengan nama Giring Nidji ini mungkin lebih dikenal sebagai vokalis band Nidji.

Giring Ganesha tertarik memilih dunia esports. Giring mendirikan sebuah website berita yang membahas tentang game dan esports bernama Kincir.

Giring Ganesha juga membuat IESPL yaitu sebuah Organisasi Liga Esports yang ada di Indonesia. Salah satu turnamen esports yang pernah diadakan yaitu Piala Presiden Esports 2019.

3. Irliansyah Wijanarko

Foto: esportsnesia

Irliansyah merupakan co-founder RevivalTV. RevivalTV merupakan sebuah media yang bisa diandalkan oleh kalangan pecinta esports dalam mendapatkan informasi seputar esports.

Semenjak didirikan, RevivalTV mengalami perkembangan yang sangat pesat. Bahkan dalam waktu singkat, media ini banyak dikenali seperti media-media besar lainnya di Indonesia yang lebih dulu dibentuk.

Tidak hanya sebagai sumber informasi, RevivalTV bahkan sering diberikan kepercayaan untuk menjadi penyelenggara turnamen-turnamen esports bergengsi di Indonesia.

4. Ricky Setiawan

Foto: IDN Times

Baca juga: Deretan Gamers Terkaya di Dunia, Ada Idola Kamu Disana?

Ricky Setiawan adalah orang yang memiliki andil besar di balik grup media GGWP yang menaungi beberapa situs berita dan event game ternama di tanah air, seperti Duniaku, BEKRAF Game Prime, dan juga GGWP.ID.

Bagi yang bermain AOV kemungkinan sudah tidak asing dengan tim GGWP.ID yang sering memenangkan turnamen besar di Indonesia.

5. Tribekti Nasima

Foto: RevivalTV

Dikutip dari RevivalTV hari Rabu 17 Februari 2021, Tribekti Nasima merupakan salah satu pengamat esports yang cukup dikenal dan memiliki pengaruh besar di esports dalam negeri.

Tribekti Nasima atau yang biasa disapa Bekti ini juga merupakan bagian dari Garena Indonesia. Selain itu juga pernah menjabat sebagai Project Manager untuk Esports League of Legends Indonesia.

Setelah membaca bisnis esports di Indonesia yang menjanjikan dan sangat berkembang pesat serta banyaknya tokoh yang sukses dalam bidang ini, apakah kamu tertarik juga untuk terjun ke dunia esports?

Jika kamu tertarik, kamu bisa mengikuti kelas online premium "Esports 101 with RevivaLTV" yang diselenggarakan oleh Teknologi.id. Hanya dengan Rp100.000 kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan, di antaranya

  • 2x Zoom sessions per month
  • Full lifetime access
  • 4 downloadable resources per month
  • Unlimited QnA access 
  • Assignments
  • Mentoring

What will you learn in this class :

  • The Core of Esports - Competition  
  • The Foundation of Esports - Esports Organization & Team 
  • The Business of Esports - Event Organizer 
  • The Revolution of Esports - Lifestyle 

Jika kamu tertarik mengikuti kelas online premium tersebut, bisa mendaftar disini.

(fpk)

Share :