KPK Luncurkan Aplikasi JAGA Kampus, Cegah Upaya Korupsi

Fabian Pratama Kusumah . March 07, 2022

Foto: AntaraNews

Teknologi.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meluncurkan aplikasi JAGA Kampus, perilisan ini bertujuan untuk menutup celah korupsi di lingkungan perguruan tinggi.

Lewat aplikasi ini, para mahasiswa diminta tidak takut melapor ke KPK jika menemukan adanya dugaan tindak pidana korupsi di lingkungan kampusnya.

"Pada siang ini berkumpul bersama adalah untuk mengembangkan dan me-launching apa yang kita kembangkan yaitu JAGA Kampus," kata Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron dalam acara launching aplikasi JAGA Kampus secara daring.

Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron mengatakan aplikasi ini nantinya akan menjadi platform yang dapat diakses oleh seluruh pihak, termasuk mahasiswa dan orang tua.

Salah satunya untuk mengawasi beberapa hal seperti pengadaan barang dan jasa di lingkungan kampus

Tak hanya memudahkan dari segi pelaporan, aplikasi JAGA Kampus disebut bakal memberikan informasi seputar anggaran dan beberapa proyek yang diterima maupun dikerjakan pihak kampus.

Diharapkan aplikasi ini bisa mencegah terjadinya penyelewengan dana-dana proyek untuk pendidikan tinggi.

Baca juga: Jangan Buang Struk Belanjamu! Lumayan Masih Bisa Jadi Uang

Sementara itu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim mengapresiasi peluncuran aplikasi ini. Dia berharap kerja sama antara kementeriannya dengan KPK terus berjalan.

"Semua ini tujuannya untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas perguruan tinggi kita khususnya PTN BH yang sudah memiliki fleksibilitas untuk mengatur managementnya," pungkas Nadiem.

Dengan adanya aplikasi ini, kampus diharapkan dapat menjaga integritasnya. Tata kelola kampus diharapkan terhindar dari potensi korupsi karena adanya pengawasan dari masyarakat.

(fpk)

Share :