Sudah Tau Belum? Ini 6 Website dan Aplikasi Cek Tarif Tol saat Mudik Lebaran

Teknologi.id . April 17, 2023
Foto: Momobil.id


Teknologi.id - Mengecek informasi terkait tarif tol sangat penting, terutama jika kamu berencana mudik Lebaran dengan kendaraan pribadi.

Untungnya, saat ini sudah banyak situs dan aplikasi cek tarif tol online yang dapat diakses melalui ponsel. Beberapa aplikasi bahkan menawarkan fitur tambahan, seperti CCTV real-time dan informasi rest area.

Berikut adalah rekomendasi situs dan aplikasi cek tarif tol yang bisa kamu akses di ponsel pintarmu selama perjalanan, yang Tekmin rangkum dari berbagai sumber.

Baca juga: Habis Saldo di Jalan Saat Mudik? Begini Cara Mudah Isi Saldo e-Toll via Ponsel

7 Website dan Aplikasi Cek Tarif Tol saat Mudik Lebaran

1. Tol Kita BPJT

Foto: Kominfo

Tol Kita adalah sebuah aplikasi yang dimiliki oleh Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang sangat bermanfaat bagi kamu untuk mencari informasi terkait jalan tol.

Aplikasi Tol Kita BPJT memiliki fitur Cek Tarif Tol yang dapat menampilkan perkiraan harga tol, sehingga kamu bisa mempersiapkan budget dengan lebih baik sebelum berangkat.

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan fitur lain seperti menu CCTV untuk melihat kondisi jalan tol secara real-time, peta jalan tol, call center, dan layanan pengaduan.

2. Travoy

Foto: Travoy

Kamu juga bisa menggunakan aplikasi Travoy yang dimiliki oleh Jasa Marga untuk cek tarif tol dengan lebih akurat. Namun, pastikan kamu sudah mengunduh aplikasinya dan mendaftar akun terlebih dahulu.

Setelah berhasil masuk ke aplikasi, cari opsi Tarif Tol, pilih jenis kendaraan yang kamu gunakan, dan masukkan nama gerbang tol asal. Dengan begitu, sistem Travoy akan secara otomatis menampilkan tarif tol yang harus kamu bayar.

3. Waze


Foto: Waze


Waze merupakan aplikasi peta jalanan online yang terkenal. Selain memberikan rute perjalanan, aplikasi ini juga memiliki fitur untuk memeriksa tarif tol.

Untuk mengecek tarif tol di Waze, kamu bisa masuk ke opsi "Waze Saya", lalu klik "Pengaturan", pilih "Navigasi", ketik lokasi tujuanmu, dan Waze akan menampilkan tarif tol sesuai rute yang akan kamu pilih.

Baca juga: Apakah Kamu Tahu? Ini Arti Warna-Warna di Google Maps untuk Mudahkan Mudik

4. Situs Web Jasa Marga

Foto: Jasa Marga

Jasa Marga memilik membantu pengguna dalam mencari informasi tarif tol. Kamu bisa mengakses situs ini khususnya jika ingin mengetahui tarif tol yang sesuai dengan golongan kendaraan, dengan fitur Kalkulator Tarif Tol.

Caranya masuk ke https://www.jasamarga.com/kalkulator-tarif-tol, pilih Golongan Kendaraan, Gerbang Tol Asal, dan Gerbang Tol Tujuan. Setelah itu, sistem web akan secara otomatis menampilkan tarif tol yang perlu dibayarkan.

5. MyInfo Tol

Foto: MyInfo Tol

Ada satu aplikasi dari ASTRA Infra bernama MyInfo Tol yang bisa kamu unduh melalui Google Play Store untuk cek tarif tol. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur pantauan Live CCTV dari Ruas Tol Tangerang-Merak, Cikopo-Palimanan, dan Jombang-Mojokerto.

6. Google Maps

Foto: Google Maps

Untuk mengecek tarif tol, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Google Maps. Caranya sangat mudah, cukup buka aplikasi Google Maps dari ponselmu.

Setelah itu, ketikkan lokasi tujuanmu dan klik "Cari". Selanjutnya, klik "Rute" dan Google Maps akan menampilkan detail rute yang dapat dipilih, serta daftar tarif tol yang harus dibayarkan.

Itulah beberapa rekomendasi situs dan aplikasi cek tarif tol yang dapat kamu manfaatkan saat bepergian mudik dan kembali pada saat Lebaran. Semoga informasi ini bermanfaat.

Baca juga: Waspada Bagi Pemudik saat Tarik Uang Tunai, Kenali ATM yang Dipasang Alat Skimming

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar