Foto: OptiLingo
Teknologi.id - Weekend sudah di depan mata. Saat weekend, kamu pasti ingin menghabiskan waktu dengan bermalas-malasan dan bersantai, sesuatu yang tidak bisa kamu lakukan ketika weekdays. Ada pula yang ingin menghabiskan waktu menonton drama atau film untuk menghindari kebosanan, bukan?
Banyak orang yang suka menonton drama dengan sistem binge watch atau menonton semua episode secara langsung. Oleh karena itu, ini dia beberapa rekomendasi k-drama untuk kamu yang suka tema time travel. Eits, tenang saja, drama rekomendasi di sini bisa kamu tonton secara binge watch karena sudah tamat semua dan dijamin seru! Yuk, simak rekomendasinya berikut ini!
Baca juga: Rekomendasi Film dengan Tema Artificial Intelligence (AI)
Rekomendasi Time-Travel K-Drama untuk Binge Watch Saat Weekend
1. Circle: Two Worlds Connected
Rekomendasi pertama adalah drama berjudul Circle: Two Worlds Connected yang dibintangi oleh Yeo Jin-goo, Gong Seung-yeon, Kim Kang-woo, Lee Gi-kwang, dan masih banyak lagi. Drama keluaran tahun 2017 ini menceritakan 2 timeline berbeda, yaitu 2017 dan 2037. Namun, anehnya, kedua dunia tersebut seolah terhubung. Selama menonton drama yang hanya memiliki 12 episode ini, kamu akan diajak untuk menebak mengapa kedua dunia tersebut bisa terhubung dan hubungannya dengan para karakter. Belum lagi, ada teori alien yang ikut dibicarakan. Pokoknya seru dan super menegangkan!
2. Alice
Rekomendasi selanjutnya adalah Alice. Alice adalah drama yang tayang pada tahun 2020 dan dibintangi oleh Joo Won dan Kim Hee-Seon. Drama ini menceritakan kisah Park Jin-Gyeom yang merupakan seorang polisi yang harus menangani sebuah kasus misterius. Di situlah dia bertemu Yoon Tae-Yi, sosok yang sangat mirip dengan mendiang ibunya yang sudah meninggal. Dari pertemuannya tersebut, Jin-Gyeom mulai menyadari jika hidupnya ada sangkut pautnya dengan para penjelajah waktu. Berjumlah 16 episode, drama ini mungkin sedikit memusingkan, tapi sangat seru dan menegangkan sehingga akan cocok untuk kamu binge watch selama weekend karena pasti kamu akan ketagihan untuk mengetahui misteri sebenarnya!
3. 365: Repeat the Year
Drama berjudul 365: Repeat the Year adalah drama yang pertama kali tayang pada 2020. Dibintangi oleh Lee Joon-Hyuk dan Nam Ji-Hyun, drama ini berkisah tentang sekelompok orang yang berpartisipasi dalam perjalanan waktu untuk mengulangi dan memperbaiki kehidupan mereka selama 1 tahun belakangan. Namun, dalam usaha memperbaiki hidup mereka, mereka justru bertemu dengan ancaman yang membahayakan hidup mereka. Drama berjumlah 12 episode ini akan membuat kamu geregetan untuk ikut memecahkan misterinya!
4. Rooftop Prince
Rekomendasi selanjutnya adalah sebuah drama romansa komedi klasik berjudul Rooftop Prince. Drama yang pertama kali tayang pada 2012 lalu dan memiliki 20 episode ini dibintangi oleh Park Yoo-Chun, Han Ji-Min, Lee Tae-Sung, Jung Yoo-Mi, dan masih banyak lagi. Drama ini menceritakan tentang seorang pangeran kerajaan Korea dan beberapa pengawalnya yang tiba-tiba berpindah waktu ke masa modern. Di sana, mereka bertemu dengan sosok yang mirip dengan adik putri mahkota, dan kisah mereka untuk hidup di dunia modern pun dimulai. Drama ini cocok untuk kamu yang ingin menonton drama ringan untuk melepas penat saat weekend!
5. Mr. Queen
Rekomendasi terakhir adalah drama berjudul Mr. Queen. Berkebalikan dengan Rooftop Prince, drama ini menceritakan seorang chef pria di masa modern yang tiba-tiba memasuki masa lampau dan hidup dalam tubuh seorang ratu kerajaan Korea. Selama merasuki tubuh ratu Korea, kita akan disajikan tingkah aneh bin ajaib chef tersebut dan ada juga intrik politik yang cukup seru jika dipadukan dengan komedi yang ada di drama ini. Drama tahun 2020 yang dibintangi oleh Shin Hye-Sun dan Kim Jung-Hyun yang memiliki total 20 episode ini cocok untuk menjadi pelepas penat Anda karena kisah yang unik dan mengocok perut!
Itu dia beberapa rekomendasi k-drama tentang time travel yang bisa kamu pilih. Meski tidak semuanya berdasarkan sains, namun beberapa drama di atas bisa jadi pilihan tepat untuk kamu binge watch saat weekend, mau ditonton bersama teman atau sendiri pun akan tetap seru!
(AR)
Tinggalkan Komentar