5 Cara Ciptakan Social Value dalam Bisnis Kamu!

Onstock Indonesia . September 22, 2021

Tujuan bisnis, nggak lain dan nggak bukan, adalah mencari keuntungan atau profit sebanyak mungkin dengan menjual produk atau jasa tertentu ke pasar. Setiap hari, orang-orang berlomba tunjukkan kualitas produk atau jasanya dan menyajikan keunikan masing-masing. Ini dilakukan guna menarik perhatian pasar dan memperbanyak pelanggan mereka.


Namun, dalam beberapa tahun terakhir, muncul tren bisnis yang nggak hanya berjalan untuk profit, tetapi juga bagaimana bisnis tersebut bisa memberikan dampak yang luas dari apa yang dijual atau dilakukan, entah itu bagi masyarakat, lingkungan, maupun budaya. Biasanya, bisnis seperti ini disebut sebagai social entrepreneurship. Jenis bisnis ini mulai semakin dilirik sebab dapat digunakan juga untuk membangun citra bisnis yang lebih baik dan memberikan dampak positif bagi banyak pihak.



Kalau bisnismu mau jadi salah satu bisnis yang punya dampak positif yang meluas juga, yuk cari tahu 5 cara berikut agar bisnismu punya social value!


1. Bekerja Sama dengan Institusi Sosial

Langkah awal untuk menciptakan social value buat bisnis kamu adalah dengan bekerja sama dengan berbagai perusahaan atau institusi sosial atau yang dapat bersifat non-profit. Di luar sana, ada banyak sekali institusi yang bersifat sosial, seperti panti asuhan, komunitas buku, dan sekolah alam. Kamu bisa membangun partnership dengan mereka dan berbagi apa saja, mulai dari bantuan sosial atau sekadar berbagi ilmu dan edukasi bersama mereka.


2. Gunakan Produk Lokal

Salah satu cara lain yang bisa kamu gunakan adalah dengan menggunakan berbagai produk yang sifatnya lokal dan khas. Mari anggap kamu adalah seorang pemilik coffee shop yang membuka kedai kopi di daerah Yogyakarta. Kamu ingin menggunakan produk kopi lokal untuk membantu meningkatkan perekonomian petani kopi yang ada di sekitar Yogyakarta. Nah, dari sini, kamu dapat mencoba untuk membeli berbagai produk kopi mentah dari berbagai petani di sekitar Yogyakarta, seperti di kawasan Temanggung, Gunung Merapi, dan Wonosobo. Dari pemanfaatan biji kopi lokal ini, kamu jadi dapat membantu meningkatkan kualitas dan taraf ekonomi petani lokal dengan membelinya dengan harga yang sepadan dengan kualitas mereka.


3. Berikan Dampak Buat Lingkungan

Kondisi perubahan iklim dan pencemaran lingkungan menjadi tren yang begitu hangat di beberapa tahun belakangan. Karenanya, banyak bisnis berlomba-lomba untuk menunjukkan bagaimana mereka bisa memberikan dampak positif ke lingkungan sembari tetap mencari keuntungan. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan kemasan atau bahan baku produk yang lebih ramah lingkungan. Salah satu contohnya bisa kamu lihat di salah satu brand fashion lokal Indonesia, seperti Kana Goods yang menggunakan pewarna alami dari tanaman untuk berbagai produk pakaian mereka. Pewarna alami yang digunakan, selain nggak merusak lingkungan, juga nggakmembahayakan para pekerjanya.


4. Rekrut Kelompok Tertentu

Untuk melihat cara yang satu ini, mari kita lihat sejenak ke satu contoh : Sunyi House of Coffee and Hope. Kedai kopi yang sedang booming di daerah Kota Tua ini bukan dikenal hanya karena tempatnya atau kualitas makanan dan minumannya, tetapi siapa saja yang meracik makanan dan minumannya. Seluruh pegawai di sana adalah orang-orang difabel. Mereka dilatih dengan sangat matang untuk bisa meracik kopi, memasak, hingga melayani pelanggan. Hal ini menjadi menarik sebab pendiri kedai ingin menunjukkan bahwa kelompok difabel memiliki kemampuan yang sama baiknya dengan masyarakat pada umumnya. Sunyi House of Coffee and Hope menjadi percontohan bagaimana kamu tetap bisa mencari keuntungan sembari memperbaiki taraf hidup kelompok tertentu yang dirasa terpinggirkan.


Sekarang ini, bisnis bukan hanya soal untung dan penjualan, tetapi juga bagaimana suatu bisnis bisa memberikan dampak sebaik mungkin bagi berbagai pihak, mulai dari lingkungan alam hingga kualitas hidup masyarakat. Dengan sedikit menambahkan social value, kamu jadi bisa memberikan bumbu yang lebih khas untuk meningkatkan keunikan dan citra bisnis kamu.

author0
teknologi id bookmark icon
author

Onstock Indonesia

Onstock Indonesia

Tinggalkan Komentar

0 Komentar