Telkomsel, Indosat Ooredoo dan XL Sediakan Kuota Gratis Hingga 30GB untuk Belajar Online

Teknologi.id . March 23, 2020

Foto: Grid.ID


Teknologi.id - Mendukung imbauan pemerintah untuk belajar, bekerja, dan beribadah di rumah terkait virus corona (Covid-19), operator seluler Telkomsel, Indosat, dan XL Axiata memberikan kuota gratis bagi para pengguna untuk belajar online. 

Kuota internet gratis ini tidak akan bisa dipakai untuk mengakses media sosial, melainkan hanya bisa dipakai untuk mengakses beragam platform pembelajaran online (e-learning).

Kuota internet gratis yang ditawarkan kepada pelanggan pun cukup bervariasi, mulai dari 2 GB hingga 30 GB. Berikut ini informasi selengkapnya terkait kuota gratis Telkomsel, Indosat, dan XL Axiata untuk belajar online:

1. Telkomsel

Belajar Online
Foto: JawaPos


Telkomsel menyediakan paket internet "Ilmupedia" dan "Ruangguru" dengan masing-masing kuota sebesar 30 GB secara cuma-cuma bagi para pengguna kartu simPATI, Kartu AS, Lopp, dan Kartu Halo.

Paket "Ilmupedia" bisa dipakai untuk mengakses sejumlah platform e-learning populer, mencakup, Zenius, Quipper, Cakap, Bahaso, hingga Sekolah.mu. Kuota gratis ini juga bisa dinikmati untuk mengakses situs e-learning beberapa kampus ternama, mulai dari Universitas Indonesia hingga Universitas Padjajaran.

Sementara paket internet "Ruangguru" bisa digunakan secara gratis untuk mengakses materi "Sekolah Online" dan "RuangBelajar" di aplikasi Ruangguru.

Untuk mengaktifkan paket internet ini, pelanggan Telkomsel cukup masuk ke aplikasi MyTelkomsel dan mengklik menu "beli paket", kemudian pilih "internet", lalu pilih "bebas akses".

Baca juga: Kolaborasi Gojek-Halodoc-Kemenkes Rilis Layanan Check COVID-19

2. Indosat Ooredoo


Foto: Indosat Ooredoo


Indosat Ooredoo juga menyediakan kuota internet 30 GB gratis bagi para pelanggannya untuk belajar online di berbagai platform e-learning. 

Beberapa platform yang mendukung kuota internet gratis dari Indosat Ooredoo yakni Ruangguru, Quipper, Sekolahmu.com, dan Rumah Belajar.

Selain di platform tersebut, kuota gratis Indosat Ooredoo ini juga bisa dipakai untuk mengakses seluruh konten pembelajaran yang tersedia di 60 platform e-learning dan portal resmi dari sejumlah universitas di Indonesia.

Kuota internet gratis Indosat Ooredoo ini bisa diaktivasi melalui aplikasi myIM3 atau menghubungi nomor *123*369# dari ponsel.

Baca juga: 5 Coworking Space Terbaik di Jakarta

3. XL


Foto: XL


XL Axiata menyediakan kuota tambahan sebesar 2GB secara gratis setiap hari hingga 31 Maret mendatang dan akan hangus jika tidak terpakai. 

Kuota ekstra ini, dapat digunakan untuk mengakses sejumlah aplikasi belajar online, seperti RuangGuru, Udemy dan Zenius.

Selain itu, kuota gratis tersebut juga bisa dipakai untuk mengakses platform pembelajaran dari beberapa universitas di Indonesia.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar