4 Senjata Militer Milik AS yang Canggih dan Modern

Fabian Pratama Kusumah . February 10, 2021

Foto: Grid

Teknologi.id – Amerika Serikat (AS) sudah terkenal dengan kekuatan militernya. Bahkan berbagai lembaga penilaian menganggap AS memiliki kekuatan militer terkuat di dunia.

Revolusi industri 4.0 banyak mengubah di berbagai sektor, salah satunya bidang militer. Berbagai persenjataan modern dibuat untuk menjaga kedaulatan negara.

AS sebagai negara “super power” tentunya tidak ingin ketinggalan dan menjadi pionir persenjataan modern. Berikut 4 senjata militer milik AS yang canggih dan modern.

Baca juga: Teknologi Terbaru China, Drone WJ-700, Apa Keunggulannya?

1. Drone MQ-9 Reaper

Foto: Tempo

Drone ini bahkan pernah dipakai untuk membunuh pimpinan militer Iran Qassem Soleimani pada tahun lalu. Harga satu drone ini diperkirakan hampir mencapai Rp1 triliun.

Dikutip dari CNBC Indonesia hari Rabu 10 Februari 2021, MQ-9 Reaper dapat digunakan sebagai alat pengintai terhadap target berprofil tinggi, dan mudah mengatur waktu sesuai keinginan.

Kelebihan lainnya yaitu pada saat terjadi perang yang tak beraturan, drone ini mampu mendeteksi dan bekerja dengan baik, selain itu mampu terbang dengan hening.

2. HoloLens

Foto: Hololens Reality

Baca juga: Deretan Peralatan Militer Canggih yang Justru Tidak Berguna

HoloLens merupakan lensa yang menggunakan teknologi Augmented Reality (AR). Akhir tahun 2018, militer AS menandatangani kontrak senilai US$ 479 juta atau sekitar Rp6,7 triliun dengan (Microsoft) HoloLens untuk pengembangan teknologi AR pada headset yang akan dipakai oleh pasukan tempur darat (infanteri).

Tujuannya untuk menambah kemampuan infanteri sehingga dapat melacak posisi musuh maupun armor yang dimiliki hanya dengan memasang lensa atau perangkat seperti kacamata tersebut di kepala. Sehingga dapat dijadikan sebagai teknologi pengintai sekaligus pelacak.

3. Robot tempur

Foto: Detik

Baca juga: 4 Senjata Angkatan Darat Rusia yang Punya Kekuatan Besar

Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA), sedang mengembangkan Squad X Experimentation yaitu teknologi robotik yang digunakan untuk infanteri maupun armada angkatan laut AS.

Menurut situs resmi DARPA teknologi ini dapat digunakan untuk mendeteksi serangan. Dalam serangkaian tes yang dilakukan di Twentynine Palms, California, AS korps marinir yang menggunakan teknologi ini mampu melakukan sinkronisasi manuver.

Selain itu alat ini juga mampu mendeteksi ancaman pada kendaraan otonom seperti ancaman fisik, elektromagnetik maupun cyber.

4. Misil Hipersonik

Foto: Koreri

Dibandingkan Rusia ataupun China, perkembangan misil hipersonik AS bisa dibilang cukup tertinggal. Namun AS dikabarkan membangun proyek ini agar tidak tertinggal oleh rivalnya tersebut.

Sebagai catatan misil hipersonik merupakan misil yang melaju dengan kecepatan super tinggi bahkan lebih cepat dari suara.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar