Jadi Orang Terkaya, Elon Musk Bingung Cara Habiskan Uangnya

Teknologi.id . January 12, 2021
Elon Musk. Foto: Business Insider


Teknologi.id - Berkat kenaikan harga saham Tesla yang meroket tajam akhir-akhir ini, CEO SpaceX dan Tesla Elon Musk kini menjadi orang terkaya di dunia dengan jumlah kekayaan mencapai USD 208 miliar. Ia berhasil menggeser posisi Jeff Bezos yang sebelumnya menggenggam predikat orang terkaya di dunia.

Meski mendapat kenaikan jumlah kekayaan yang fantastis, nyatanya Elon Musk malah kebingungan bagaimana cara untuk menghabiskan kekayaannya tersebut.

Hal tersebut terlihat dari akun Twitter pribadinya, @elonmusk, yang mencuitkan bahwa sepertinya ia akan memilih jalur filantropi mengikuti miliarder lainnya seperti Bill Gates dan Jeff Bezos. Ia pun meminta saran kepada pengikutnya di Twitter tentang cara mendonasikan uangnya.

"Btw, feedback kritis selalu sangat dihargai, serta cara menyumbangkan uang yang benar-benar membuat perbedaan (jauh lebih sulit dari kelihatannya)," cuit Musk.

Baca juga: Elon Musk Sarankan Followers untuk Pakai Signal

Bila dibandingkan dengan miliarder lainnya, jejak filantropi Musk memang terbilang masih kecil. Ia sebenarnya telah bergabung dengan Giving Pledge, gerakan yang mendorong miliarder untuk menyumbangkan setidaknya setengah dari jumlah kekayaannya.

Namun, nyatanya Musk baru menyumbangkan USD 257 juta atau setara dengan 0,001% dari total kekayaannya untuk Musk Foundation, yang kemudian mendistribusikan USD 65 juta antara 2016 dan 2018 ke 200 organisasi nirlaba.

Track record donasi Musk terbilang kalah jauh jika dibandingkan dengan Bill Gates yang sudah menyumbangkan hingga miliaran dolar. Bahkan Jeff Bezos yang terbilang cukup pelit telah berjanji akan menyumbangkan USD 10 miliar untuk masalah perubahan iklim dan telah menyumbangkan USD 791 juta untuk 16 organisasi lingkungan hidup.

Di samping donasi, Musk sepertinya bakal menimbun kekayaannya untuk mengembangkan proyek pribadinya. Pria berusia 49 tahun ini diketahui terobsesi untuk menjelajahi dan membangun koloni manusia di Mars, seperti apa yang pernah ia cuitkan pada tahun 2018 lalu.

Saat itu, Musk mengungkapkan bahwa separuh dari uangnya akan digunakan untuk menyelesaikan masalah di Bumi, dan setengahnya lagi untuk membangun kota di Mars.

Baca juga: Enam Rahasia Elon Musk untuk Kesuksesan Berbisnis

Pertanyaannya saat ini adalah bagaimana cara Musk terjun ke dunia filantropi. Dengan meminta usul kepada netizen di Twitter, Musk mengikuti langkah Bezos yang pernah mencuitkan hal serupa di tahun 2017.

Sementara itu. Brian Mittendorf, profesor di Ohio State University yang mempelajari organisasi nirlaba, menyarankan Musk untuk mengikuti jejak Scott McKenzie (mantan istri Bezos) yang langsung menyumbangkan hartanya ke ratusan organisasi nirlaba dan menahan instingnya untuk berinovasi.

"Jebakan yang banyak dermawan kaya jatuh adalah keinginan untuk mengubah filantropi sendiri, daripada mengandalkan mereka yang sudah memiliki keahlian dan pengalaman tapi hanya membutuhkan dana untuk memperluas pengaruhnya," kata Mittendorf.

(dwk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar