Startup Teemyco Ciptakan 'Kantor' Virtual yang Terasa Seperti Kantor Sungguhan

Rima Fidayani Rizki . September 08, 2020

Foto: Technowize

Teknologi.id -  Sebuah startup asal Stockholm, Teemyco, membuat ruang virtual yang mengadopsi lingkungan dan interaksi yang terjadi selayaknya kantor sungguhan. Perusahaan ini menginginkan adanya interaksi spontan dan kerja sama yang santai dengan room-based interface, di mana tiap karyawan bisa berpindah dari satu ruangan ke ruangan lainnya seperti pada kantor fisik. 

Baca Juga: Apple Adakan Acara Virtual pada 15 September, Peluncuran Apa Ya?

Di Teemyco, kita akan memiliki ruang kerja virtual yang utamanya berada di lobby. Ruang kerja tersebut dapat dianggap seperti ruang terbuka yang memiliki banyak meja kerja. 

Ketika ingin mengadakan rapat terjadwal atau pun tidak, karyawan bisa menarik seseorang dari lobby dan membuat ruangan baru.

Di ruangan tersebut kita bisa mengadakan audio atau video call. Rekan-rekan kerja yang lain dapat terlihat di sudut layar sembari tetap fokus pada dokumen, atau layar video call bisa dibuat penuh (full screen). Ketika sudah ada yang selesai, mereka bisa meninggalkan ruangan.

Interaksi yang terjadi di Teemyco tidak begitu formal seperti yang terjadi dalam video conference biasa karena tidak perlu berkirim link untuk masuk ke Zoom atau mengirimkan undangan kalender. Orang-orang bisa masuk dan keluar dengan mudah.

Jika sedang mengerjakan sesuatu yang penting, kita bisa berpindah ke focus room sehingga terbebas dari gangguan dan orang lain pun tidak akan bisa menarik kita dari meja. Jika sedang harus mengerjakan beberapa pekerjaan kecil (errands), kita bisa berpindah ke ruangan yang menyebutkan bahwa kita sedang tidak ada di tempat. Ruang tersebut berfungsi sebagai 'status'.

Baca Juga: Razer Rilis Permen Karet untuk Gamers

Di Teemyco, kita bisa duduk di sebelah rekan kerja yang kita senangi. Kita bisa membuat room dan menggunakan fitur walkie-talkie untuk interaksi cepat sepanjang hari, bahkan bisa membuat break room untuk diskusi santai.

Teemyco ini merupakan perusahaan yang masih tergolong baru. Program kantor virtual besutan mereka baru tersedia dalam versi beta.

(rf)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar