Layanan Deep Nostalgia Bisa ‘Hidupkan’ Foto Lama, Mau Coba?

Fabian Pratama Kusumah . March 01, 2021

Foto: Gadgets NDTV

Teknologi.id - Layanan bertenaga AI bernama Deep Nostalgia dapat membuat foto diam menjadi bergerak.

Bahkan foto-foto lama yang masih berwarna hitam putih bisa diubah menjadi bergerak seperti dalam format GIF dan terlihat tampak mengerikan.

Layanan Deep Nostalgia, yang ditawarkan oleh perusahaan silsilah online yaitu MyHeritage, menggunakan AI berlisensi dari D-ID untuk menciptakan efek yang bisa mengubah foto menjadi bergerak.

Baca juga: Wow, Wanita Ini Raup Rp42 Juta dari Live Tidur 5 Jam

Fitur ini seperti pada  iOS Live Photos, yang menambahkan beberapa detik video untuk membantu fotografer smartphone menemukan jepretan terbaik.

Menariknya Deep Nostalgia dapat menggunakan dari hasil foto apapun dan membuatnya menjadi "hidup". Program ini menggunakan video driver gerakan wajah yang telah direkam sebelumnya dan mengkonversi menjadi foto yang bergerak.

Tujuannya adalah untuk memungkinkan Anda mengupload foto orang-orang terkasih yang telah meninggal dan melihatnya dalam "aksi", yang sepertinya merupakan ide yang baru.

Baca juga: Ternyata, Tidak Boleh Pakai Hand Sanitizer di 4 Situasi Ini

Jika tertarik mencoba, pengguna harus mendaftar untuk mendapatkan akun gratis di MyHeritage dan kemudian mengunggah foto.

Setelah diunggah maka akan diproses otomatis dan situs tersebut menyempurnakan gambar sebelum menganimasikannya lalu menjadi sebuah GIF.

FAQ situs MyHeritage mengatakan tidak memberikan foto kepada pihak ketiga mana pun, dan di halaman utamanya terdapat sebuah pernyataan yang berbunyi "foto yang diunggah secara otomatis akan dihapus untuk melindungi privasi Anda."

Layanan ini banyak digunakan untuk membuat meme yang menyeramkan. Misalnya ada seorang yang mempunyai akun bernama Flint Dibble yang mencoba menggunakan foto patung kuno menjadi animasi yang bergerak.

Baca juga: Lagu K-Pop Distributor Kakao M Hilang dari Spotify, Ada Apa?

Deep Nostalgia hanya dapat menangani satu foto wajah dan hanya dapat menganimasikan wajah, jadi Anda tidak dapat 'menghidupkan' kembali seseorang agar terlihat seperti mereka sedang berjalan.

Pada media sosial Twitter, sudah banyak pengguna yang mencoba layanan ini, dan mengunggah hasilnya. Bahkan ada yang mencoba dengan foto kakeknya.

Meskipun begitu, ada pengguna yang menyarankan untuk berhati-hati mengunggah foto ke situs mana pun karena tidak ada yang bisa menjamin keamanan privasi.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar