Foto: Slash Gear
Teknologi.id - Mi Band menjadi salah satu produk terlaris dari Xiaomi dari waktu ke waktu. Tak hanya berhenti sampai Mi Band 6 yang baru diluncurkan tahun ini. Xiaomi berencana meluncurkan Mi Band X.
Berdasarkan bocoran dari situs Weibo, Mi Band X diperkirakan akan memiliki layar 360 derajat. Kemungkinan Mi Band X ini akan dilengkapi dengan layar fleksibel di seluruh bagian luarnya, sehingga nantinya jam fitness ini akan terlihat seperti gelang dengan layar penuh 360 derajat.
Selain itu, dari bocoran tersebut kita mendapatkan informasi bahwa Mi Band X akan memiliki desain strapless (tanpa tali).
Sebagai ganti tali, jam ini akan menggunakan penghubung berbahan dasarkan magnet dan keseluruhan desainnya akan terlihat tipis dan ringan. Sehingga pengguna akan semakin nyaman untuk menggunakannya, terutama saat melakukan fitness.
Namun saat ini belum ada informasi langsung dari pihak Xiaomi mengenai Mi Band X dan peluncuran perangkat ini.
(SH)
Tinggalkan Komentar