Ketahui Manfaat Berendam Air Panas untuk Kesehatan

Novita Nurjannah . September 29, 2023

Ilustrasi : Pexels

Tempat wisata air panas tentu sudah tidak asing lagi di Indonesia, banyak sumber mata air yang suhunya hangat dijadikan tempat berendam oleh banyak wisatawan yang hadir.

Meski terdengar sepele, berendam air panas nyatanya memiliki manfaat yang luar biasa bagi tubuh. Banyak dampak positif bagi kesehatan dengan berendam air panas.

Tidak hanya kesehatan fisik saja, berendam air panas juga dapat berdampak pada kesehatan mental.

Bahkan berendam dengan menggunakan air panas atau hangat direkomendasikan untuk dilakukan dengan rentang waktu tertentu secara berkala demi menciptakan ketenangan atau melepas lelah sehingga metabolisme tubuh akan meningkat.

Lebih lanjutnya, berikut adalah informasi seputar manfaat berendam air panas bagi kesehatan yang patut Anda ketahui : 

  1. Mengatasi Insomnia dan Meregangkan Otot Kaku

Ketika berendam air panas, hal pertama yang langsung terasa adalah otot-otot menjadi lebih rileks. Hal ini dapat memberikan ketenangan pada seluruh tubuh sehingga juga akan berdampak pada kualitas tidur.

Dengan berendam air panas, dipercaya dapat mengatasi masalah insomnia dapat diatasi karena otot-otot tubuh menjadi lebih rileks sehingga tidur pun nyaman.

  1. Membuat Jantung jadi Lebih Sehat

Berendam air panas berdampak baik pada kesehatan jantung karena dapat menurunkan tekanan darah.

Tidak hanya itu saja, berendam air panas juga dapat membantu melebarkan pembuluh darah dan mendorong bertambahnya kecepatan detak jantung seperti saat sedang berolahraga.

Pelebaran pembuluh darah ini akan membuat aliran darah dalam tubuh jadi lebih lancar sehingga bisa mencegah risiko penyakit terutama pada jantung.

  1. Mengurangi Kadar Gula Dalam Darah

Bagi penderita diabetes, berendam di air panas dapat membantu mengurangi kadar gula dalam darah dan meningkatkan sensitivitas insulin. Hal ini disebabkan karena suhu panas dapat membantu mengelola gula dalam darah supaya berada di kadar normal.

  1. Mengurangi Stres

Stres dapat terjadi ketika mengalami banyak kegiatan dan beban pikiran. Kondisi stres jika tidak ditangani atau dibiarkan saja berlarut-larut dapat berakibat fatal bagi kesehatan tubuh.

Dengan berendam air panas yang dilakukan dengan durasi yang tepat, dapat meregangkan otot tubuh dan membuat tubuh menjadi lebih rileks sehingga stres bisa berkurang.

Pasalnya ketika otot-otot rileks, maka otak juga akan memproduksi hormon oksitosin dan memberikan perintah untuk sejenak beristirahat pada tubuh.

Beberapa penelitian bahkan menyebutkan bahwa berendam air panas dapat membantu mengelola emosi pada seseorang yang depresi.

  1. Bantu Sembuhkan Luka dan Hilangkan Racun Dalam Tubuh

Efek rileks ketika berendam air panas tidak hanya memberikan dampak positif pada organ tubuh saja, namun juga pada luka dan rasa sakit.

Jika terjadi luka, merendamnya dengan air panas yang dicampur garam dapat membuat luka sembuh lebih cepat dan meredakan rasa sakit pada bagian di sekitar luka.

Rekomendasi Water Heater untuk Memudahkan Berendam Air Panas

Dengan sederet manfaat berendam air panas tersebut, Anda bisa berendam dengan air panas tanpa harus repot-repot merebus air lagi menggunakan Instant Water Heater dari Ariston.

Ariston yang telah menjadi spesialis dalam produk pemanas air berkualitas selama 90 tahun, mengusung produk Instant Water Heater dengan desain yang mewah dan elegan khas Italia dan teknologi terdepan siap untuk memenuhi kebutuhan mandi air hangat dengan waktu pemanasan tercepat dan efisien.

Instant Water Heater ini juga menawarkan teknologi constant temperature di mana suhu air tidak akan berubah selama mengalir ke dalam alat pemanas meski tekanan air di rumah tidak stabil.

Tidak hanya Instant Water Heater saja, Ariston yang jadi brand water heater nomor 1 di dunia dari Italia, juga menawarkan banyak jenis dan model water heater berkualitas yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan Anda.


author0
teknologi id bookmark icon
author

Novita Nurjannah

-

Tinggalkan Komentar

0 Komentar