3 Bahasa Pemrograman Terbaik untuk Pengembangan Aplikasi Android

Kemala Putri . December 19, 2018
Bahasa Pemrograman Terbaik untuk Pengembangan Aplikasi Android Teknologi.id - Kita tidak dapat menyangkal bahwa Android adalah sistem operasi yang paling populer untuk perangkat seluler. Baru-baru ini, Google mengumumkan bahwa ada lebih dari 2 Milyar pengguna Android aktif bulanan. Dengan popularitas itu, berarti permintaan untuk aplikasi Android sangatlah tinggi. Pengusaha kemudian mencari cara untuk menjangkau pelanggan mereka yang memiliki smartphone Android dan salah satu caranya adalah dengan menggunakan aplikasi. Jika kamu berencana untuk menjadi seorang pengembang Android, kamu dapat merasa yakin bahwa keterampilanmu akan sangat dimanfaatkan saat ini. Namun, pertanyaan terbesarnya adalah bahasa pemrograman apa yang harus kamu gunakan untuk mengembangkan aplikasi Android tersebut? Apa alat yang dibutuhkan untuk pemrograman Android?

3 Bahasa Pemrograman Terbaik Untuk Pengembangan Aplikasi Android

Nah, jawaban atas pertanyaan di atas sudah kami susun di artikel ini. Berikut adalah 3 bahasa pemrograman terbaik untuk pengembangan aplikasi Android dan alat-alat apa saja yang dibutuhkan.

1. Java

Java telah menjadi bahasa yang populer sejak beberapa dekade. Java seringkali digunakan untuk pengembangan aplikasi web dan enterprise. Hingga akhirnya, Java telah menguasai dunia pengembangan aplikasi Android setelah Google merilis Android sebagai open source pada tahun 2008 lalu. Penggunaan Java untuk pengembangan aplikasi mobile sangatlah besar. Hal ini karena sekitar 60% dari pasar ponsel dimiliki oleh Android. Pasar Android diperkirakan akan tumbuh lebih jauh jika bahasa seperti C ++ mendapatkan kesempatan yang lebih baik dalam pengembangan Android. Inilah yang membuat Java diharapkan dapat mempertahankan kepemimpinannya untuk masa yang akan datang. Meskipun Java banyak digunakan untuk pengembangan aplikasi Android, namun ia juga dapat digunakan untuk pengembangan aplikasi lintas platform. User dapat menulis aplikasi di Java dan mengkompilasinya agar berjalan di iOS (iPhone, iPad) dan platform seluler lainnya. JUniversal, RoboVM dan CodeNameOne adalah beberapa pilihan untuk mengembangkan aplikasi lintas platform (termasuk aplikasi iOS) yang menggunakan Java. Java juga kebetulan merupakan bahasa yang lebih mudah dipelajari, memiliki dukungan komunitas yang hebat, memiliki banyak open source library, serta didukung oleh framework dan dokumentasi yang bagus.

2. Kotlin

Pada 2017 lalu, Google mengumumkan bahwa Kotlin akan menjadi bahasa pemrograman resmi untuk Android. Mungkin bagi sebagian developer aplikasi Android sudah mengetahui tentang hal ini. Nah bagi yang belum tahu apa itu Kotlin, sederhananya ia adalah bahasa pemrograman yang merupakan “penyempurnaan” dari bahasa pemrograman Java untuk pengembangan aplikasi Android. Kotlin awalnya dikembangkan oleh JetBrains, perusahaan dibalik IntelliJ IDEA. Setelah melalui banyak perkembangan, JetBrains kemudian merilis Kotlin secara open source dan kini setelah semakin maju, Google mendukung secara penuh Kotlin untuk pengembangan aplikasi pada Android. Developer tidak perlu khawatir jika proyek Android-nya yang menggunakan Java akan menjadi tidak bisa digunakan ketika menggunakan Kotlin. Karena di antara Java dan Kotlin, keduanya bisa digunakan secara berbarengan. Baca juga: 8 Alasan Untukmu Belajar Bahasa Pemrograman C#

3. JavaScript + HTML5

Walaupun para pengembang iOS dan android suka bekerja dengan library dan bahasa asli seperti Swift, Objective-C dan Java untuk membuat aplikasi seluler, namun ternyata hal itu tidak selalu menjadi pilihan terbaik dalam hal efisiensi waktu. Meskipun terdapat banyak keuntungannya, namun tentu saja ada kelemahannya juga. Kerugian terbesarnya adalah jika diperlukan untuk membangun aplikasi seluler yang sama secara terpisah untuk iOS, Android, Windows, dan platform lainnya. Di sinilah bahasa pemrograman seperti C # dan JavaScript hadir sebagai penyelamat. Kedua bahasa ini digunakan untuk membangun aplikasi lintas platform dan hybrid. Duet antara JavaScript dan HTML5 telah membawa pengembangan aplikasi seluler hybrid ke tingkat yang melampaui imajinasi. Salah satu alasan utama mengapa pengembangan aplikasi hybrid menggunakan framework JavaScript dan markup HTML5 adalah karena menjadikannya sebagai pilihan termudah untuk para pengembang web masa lalu untuk memasuki dunia pengembangan aplikasi seluler saat ini. Framework UI JavaScript berbasis HTML5 seperti Ionic memungkinkan kamu untuk membuat aplikasi seluler hybrid dengan tampilan dan nuansa native dengan menggunakan CSS, JavaScript, dan HTML versi dulu. Dengan bangkitnya React Native baru-baru ini, maka telah membawa JavaScript ke dunia pengembangan aplikasi bawaan lintas platform untuk Android dan iOS. JavaScript juga memiliki aplikasi hebat dalam pengembangan mobile game. Unity 3D yang merupakan salah satu game engine terkemuka menggunakan JavaScript sebagai salah satu pilihan scripting beserta C # dan unity script. (DWK)
author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar