Awas! Yang Harus Kamu Waspadai Saat Jualan Di FB dan IG

intan . December 21, 2021




AWAS! Yang Harus Kamu Waspadai Saat Jualan Di Facebook dan Instagram

Dan Memperkenalkan Joobee.co, Cara Yang Lebih Oke bikin link WhatsApp


Saat ini, sudah menjadi hal yang lumrah bagi banyak orang berjualan di Facebook dan Instagram. Faktanya, tahun lalu, sebanyak 40% dari penjualan e-commerce di Indonesia tidak berada di marketplace seperti Tokopedia dan Shopee, namun penjualan informal di ranah media sosial. 


Dalam pengalaman kami, membantu  para penjual mandiri dan pelaku usaha kecil lainnya yang aktif di Facebook dan Instagram melalui Layanan Toko Pintar WhatsApp Joobee, kami menyadari beberapa masalah yang harus kita waspadai. 


Jika teman ataupun keluargamu termasuk salah satu penjual aktif di media sosial, maka tips dari artikel ini akan bermanfaat bagi mereka. 



Masalah 1 : Banyaknya FB Group dengan Fake Followers


Heran ga, saat kamu melihat banyak sekali grup di Facebook yang punya ribuan follower namun di timeline mereka kosong melompong?Bagaimana follower mereka bisa jadi begitu besar?


Beberapa grup Facebook otentik dan original, namun kebanyakan dari grup facebook saat ini tidak. So, jika kamu adalah penjual dan ingin berjualan di jenis grup kedua, maka kamu hanya buang-buang waktu. 


Tips: Bagaimana Cara Mendeteksi Fake Follower di Facebook


1)Scroll grup Facebook dengan seksama. 

Cek apakah ada konten-konten tak relevan di grup tersebut.

Satu grup facebook yang aktif dan baik akan memiliki aturan yang sangat ketat terkait kontan apa saja yang ada di dalam timeline mereka. Hal-Hal tak relevan akan mereka tandai sebagai spam.



2)Cek secara acak beberapa akun follower grup fb .

Jika akun-akun tersebut tidak memiliki aktivitas posting yg jelas, sudah pasti fake follower. Grup Fb yang baik, akan memiliki anggota yang memiliki aktivitas harian yang baik pula.



Masalah 2: FB Grup Berkualitas Rendah


Sebuah grup yg baik, akan memiliki komunikasi dua arah yang baik pula. Akan banyak orang yang secara aktif berkomunikasi dan saling berkomentar. 

Tidak ada faedahnya, jika saat kamu posting sesuatu, namun tidak ada orang-orang yang berkomentar atas bisnis ataupun produkmu. Selain menghabiskan waktu, bahkan terkadang bikin kamu bertanya-tanya apakah produknyo berguna dan dibutuhkan pasar atau tidak. 


Tips:

Lihat dan ulas seberapa aktif keterlibatan antar anggota grup facebook tersebut. Apakah grup tersebut tipikal grup yang aktif, dimana orang saling memberikan like atau komen?

Atau komunikasi hanya berjalan satu arah, dimana orang-orang hanya tertarik untuk post, tetapi tidak peduli dengan post anggota lain.



Masalah 3: Bikin Link WhatsApp untuk kamu share di Facebook dan Instagram Aja Ga Cukup


Link WhatsApp atau biasa disebut juga wa.me adalah salah satu cara agar kita bisa mengirimkan chat ke suatu nomor tanpa harus menyimpannya dahulu. Sedikit berbeda dengan WhatsApp personal, pada WhatsApp bisnis, tautan link WhatsApp kamu sudah ada di dalam fitur alat bisnis, dan kamu bisa membagikan tautan tersebut ke orang yang kamu tuju. 


Untuk keperluan bisnis, kamu dapat meletakkan link WhatsApp kamu di profile Instagram kamu, agar para pembeli dapat berkomunikasi langsung denganmu. Namun jika bicara bisnis, maka sebenarnya hanya membuat link WhatsApp dan meletakkannya di profile Instagram, bukanlah sebuah solusi yang efektif. Karena pada akhirnya, kamu masih harus mengelola pesanan yang masuk, menyelesaikan pembayaran dan konfirmasi pesanan secara manual.


Ada solusi yang simpel, ga pakai ribet untuk kamu. Kamu bisa punya Link Toko WhatsApp khusus bisnis kamu, pakai Toko Pintar WhatsApp Joobee



Dengan Joobee, kamu akan punya link dengan nama bisnis kamu, yang akan membantu reputasi baik bagi bisnismu. Kamu bisa share link Toko Joobe ke WhatsApp, Facebook, Instagram atau media sosial lainnya.


Ketika pembeli klik link toko kamu, secara instan mereka terhubung dengan WhatsAppmu, dan langsung bisa beli, karena Toko Joobee kamu sudah dilengkapi dengan katalog yang muncul secara otomatis saat mereka membuka link tokomu. 




Toko Joobee kamu juga akan terintegrasi dengan metode pembayaran lengkap dan layanan pengiriman ke seluruh Indonesia. Lebih oke lagi, kamu akan dapat notifikasi di WhatsApp untuk setiap pesanan dan pembayaran yang masuk. 



Jika bisnis kamu punya link toko WhatsApp Joobee, maka secara pasti efisiensi pengelolaan bisnis kamu akan meningkat. Kamu akan menghemat banyak waktu karena semua sistem di Joobee sudah otomatis. Ga ada lagi kerja manual.


Jika sudah dapat berbisnis secara efektif dan efisien, maka sebagai pelaku bisnis, kamu punya lebih banyak waktu untuk fokus ke hal-hal besar untuk pengembangan bisnis ke depannya. 


Segera optimalkan jualan online kamu bareng Joobee, di mitra.joobee.co



Memperkenalkan Joobee.co, Cara Yang Lebih Oke bikin link WhatsApp


author0
teknologi id bookmark icon
author

intan

Joobee

Tinggalkan Komentar

0 Komentar