Apa yang Dimaksud dengan Perusahaan IT?

Fabian Pratama Kusumah . February 15, 2022

Foto: Investopedia

Teknologi.id – Berkembangnya zaman juga semakin majunya perusahaan. Dari perusahaan konvensional menjadi berbasis digital.

Perusahaan berbasis digital bisa juga disebut dengan perusahaan teknologi informasi (IT). IT bukan hanya kata yang merujuk ke komputer, tetapi memiliki makna luas, misalnya sistem keamanan, perangkat lunak (software) dan cara informasi diproses.

IT menggabungkan komputasi dan komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, suara, dan video. Bukan hanya komputer, tetapi juga ponsel, TV, radio, peralatan elektronik, dan akhir-akhir ini Internet.

Berbagai perusahaan terkemuka yang bergerak di bidang IT pasti sudah tidak asing didengar, misalnya Google, Microsoft, Meta, Apple, dan lain sebagainya.

Namun tidak hanya perusahaan asing, di dalam negeri juga memiliki perusahaan IT yang tidak kalah canggih. Salah satunya adalah Sagara Technology.

Sagara Technology bergerak di bidang produksi dan pengembangan perangkat lunak. Mulai dari jasa pembuatan website, e-commerce, pengembangan aplikasi Android dan iOS, big data, hingga pelatihan tenaga kerja IT.

Foto: Wikipedia

Perusahaan ini didirikan pada tahun 2014 oleh Adi Arriansyah (pendiri dan CEO Sagara Technology). Dia lulus dari Universitas Telkom dan sangat menyukai komputer dan pemrograman.

Baca juga: Peran Fintech dalam Startup Menurut Sagara dan Santara

Selain itu, ia juga menempuh pendidikan Executive Education di Harvard Business School tahun 2020.

Selama kuliah, Adi memiliki sejumlah prestasi, ia telah terlibat dalam ratusan projek klien dari berbagai perusahaan yang berada di bidang teknologi.

Beberapa klien dari Sagara Technology di antaranya Ruangguru, Telkom Indonesia, Telkomsel, ShopBack, Qatar National Bank, Boston Consulting Group, Qlue, dan Blanja.com.

Adi memiliki komitmen untuk menjadi garda terdepan untuk terus berkontribusi menjadikan Indonesia smart nation dan membantu para pelaku bisnis di Indonesia agar bisa terus berkembang secara optimal untuk mengembangkan ekonomi digital di Indonesia.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar