Foto: Okezone Ekonomi
Teknologi.id - Beberapa tahun yang lalu, fresh graduate mungkin akan menargetkan untuk bekerja di perusahaan besar yang sudah lama berdiri setelah lulus. Namun, saat ini, fresh graduate juga dapat mempertimbangkan untuk bekerja di perusahaan startup, lho.
Seperti yang diketahui, perusahaan startup merupakan perusahaan yang masih dalam tahap pengembangan. Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki banyak startup. Beberapa di antaranya bahkan telah berkembang menjadi perusahaan raksasa startup dan menyandang status unicorn hingga decacorn. Perusahaan tersebut antara lain Gojek, Tokopedia, Traveloka, OVO, Bukalapak dan lain sebagainya.
Lantas, mengapa bekerja di perusahaan startup harus menjadi pertimbangan para fresh graduate untuk memulai karir? Dilansir dari Mindler.com, berikut alasannya.
1. Lingkungan yang Informal
Foto: Bacentric
Berbeda dengan perusahaan besar yang sudah lama berdiri , jika kamu bekerja di perusahaan startup, kamu akan dihadapkan dengan lingkungan yang informal. Startup membanggakan lingkungan yang nyaman dan lebih santai. Bahkan seringkali perusahaan startup tidak memiliki aturan berpakaian yang ketat. Hal ini membuat transisi dari perguruan tinggi ke kehidupan kerja akan lebih mudah.
Dengan memiliki kebebasan untuk berpakaian, kamu juga lebih bebas dalam mengekspresikan diri. Selain itu, kamu juga bebas menentukan bagaimana kamu menghabiskan waktu, asalkan kamu mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik dan tepat waktu.
Perusahaan startup biasa juga tidak memiliki tatanan hierarki khas yang ada di perusahaan yang sudah lama berdiri. Senior dan mentor lebih mudah diakses disini, sehingga memberi kamu kesempatan yang lebih banyak belajar dan tumbuh.
2. Peran yang Bervariasi
Foto: Inc.Outlook
Saat kamu bekerja di sebuah perusahaan startup, kamu biasanya harus melakukan lebih banyak peran dari yang seharusnya kamu kerjakan. Hal ini disebabkan karena di perusahaan startup, biasanya sering menghadapi situasi 'semua tangan di atas dek' alias mengerjakan segala sesuatu bersama-sama.
Untuk para fresh graduate, ini adalah kesempatan yang ideal. Pasalnya, kamu akan mendapatkan lebih banyak pengalaman berharga dari berbagai peran yang kamu lakukan. Memang, hal ini akan sedikit lebih melelahkan untuk dilakukan. Namun, hal ini berguna untuk karirmu di masa depan. Dengan memiliki pengalaman yang bervariasi, ini akan menjadi aset yang dapat kamu cantumkan di CV atau resume mu. Sehingga, kedepannya kamu akan lebih dilirik oleh perusahaan besar lainnya yang kamu incar.
Sebagai bonus tambahan, keterampilan multi-tasking kamu akan meningkatkan kemampuanmu seperti mampu bekerja di bawah tekanan dan menangani stres.
Baca juga: 4 "Investasi" Penting yang Harus Dimiliki Fresh Graduate
3. Lebih Aktif Berpartisipasi
Foto: Freepik
Dalam sebuah perusahaan startup yang umumnya memiliki ukuran tim yang kecil, kamu akan bekerja keras dan berinteraksi dengan para petinggi perusahaan. Kamu akan lebih aktif berpartisipasi dalam pengambilan keputusan.
Hal ini mungkin tidak bisa kamu temukan di perusahaan yang mapan dan lama berdiri, jika statusmu adalah fresh graduate. Umumnya, tidak mudah untuk mengakses atasan dan bahkan jika kamu mengutarakan idemu, ide tersebut baru dapat diterima dari mereka yang memiliki posisi jabatan yang lebih tinggi.
Karena kamu dapat berpartisipasi lebih aktif dalam pengambilan keputusan dan fungsi perusahaan, startup dapat menjadi tempat yang ideal untuk membangun jaringan dan terhubung dengan profesional yang dapat berbagi wawasan dan pengalaman berharga mereka. Hal ini tentunya berguna untuk karirmu kedepannya.
4. Berpotensi Mengembangkan Diri
Foto: Daily Scrawl
Bekerja di perusahaan startup dapat menawarkan peluang terbaik untuk kamu agar dapat bertumbuh menjadi pribadi yang cepat. Berdasarkan pekerjaan, ide, dan pertumbuhan perusahaan, kamu mungkin saja dapat naik dengan cepat ke posisi yang lebih tinggi tanpa harus menghabiskan beberapa tahun wajib di posisi tertentu.
Jika startup sukses, kamu mungkin juga akan memiliki pertumbuhan yang cukup besar dalam gaji atau saham. Selain itu, peluang belajar di sebuah startup akan menguntungkan bagi karirmu. Pasalnya, pengalaman bekerja di startup memiliki nilai yang tinggi di pasar kerja dan akan membantu kamu untuk lebih menonjol dalam bersaing.
Pernah bekerja dengan perusahaan startup dapat menunjukkan bahwa kamu merupakan pekerja keras, proaktif, bertanggung jawab, bersemangat, mandiri, dan tidak terpengaruh hanya oleh sebuah merek.
Baca juga: Pentingnya Peran Product Manager dalam Perusahaan Startup
Nah, itu dia alasan-alasan mengapa fresh graduate harus mempertimbangkan untuk bekerja di startup. Bagaimana, tertarik untuk memulai karir di perusahaan startup?
(st)
Tinggalkan Komentar