Teknologi.id – Akhirnya Google Maps merilis fitur
speedometer (penunjuk kecepatan) dan batas kecepatan di iOS dan CarPlay yang
dapat diakses oleh pengguna iPhone ketika berkendara. Kemunculan fitur baru
Google Maps di iPhone ini pertama kali terlihat di India pada Juni 2024. Google
lantas mengonfirmasi kehadirian fitur baru tersebut dan akan merilisnya secara
global.
Berkat kemunculan
fitur tersebut, saat ini pengguna iPhone dapat mengetahui kecepatan
kendaraannya saat mengemudi sambil mengakses Google Maps. Dikutip dari TechCrunch
pada Senin (15/7/2024), fitur speedometer ini dapat menghindarkan pengguna
iPhone dari tilang akibat melanggar batas kecepatan.
Untuk mengakses fitur ini, pengguna dapat membuka menu Pengaturan lalu klik Navigasi. Kemudian. scroll sampai pengguna menemukan opsi Tampilan Peta. Lalu pilih aktifkan speedometer.
Baca Juga: Cara Melacak Pasangan dan Keluarga Pakai Google Maps untuk Anda yang Gampang Cemas
Jika speedometer telah diaktifkan, fitur ini akan terlihat
pada pojok kiri bawah layar dalam bentuk lingkaran. Kecepatan akan ditunjukan dalam
satuan kilometer per jam (kjp) atau mill per jam (mjp) sesuai pengaturan
wilayah. Apabila pengguna melebihi batas kecepatan yang ada, indikator ini akan
berubah warna untuk memperingatkan supaya pengguna dapat menurunkan kecepatan.
Akan tetapi, Google mengatakan fitur ini hanya ditujukan untuk memberikan informasi. Pengguna diharapkan tetap melihat speedometer yang ada pada kendaraan sebagai patokan utama karena bisa jadi fitur speedometer milik Google berbeda dari kecepatan pengemudi sebenarnya.
Baca Berita dan Artikel lain di Google News.
(sap)
Tinggalkan Komentar