Teknologi.id - Karena komunitas gim begitu aktif di Indonesia, Niantic secara resmi merilis opsi bahasa Indonesia di gim Augmented Reality Pokemon GO mereka.
"Karena semua masyarakatnya tidak lancar berbahasa Inggris. Sehignga untuk mendekatkan kembali pemainnya, maka diluncurkanlah Pokemon GO dalam bahasa Indonesia dan diharapkan dapat meningkatkan jumlah downloaders," ujar Tellez seperti yang dikutip dari Detik, Rabu (30/11).
Pengumuman ini disampikan oleh Omar Tellez selaku VP Niantic Inc ketika mengadakan acara Peluncuran Pokemon GO dalam bahasa Indonesia di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta pada hari Rabu. Ia juga mengungkapkan bahwa timnya sudah datang ke Indonesia sejak 9 bulan lalu dan melihat bahwa populasi Indonesia begitu potensial di mana banyak komunitas gim yang juga begitu aktif.
Tellez juga mengakui bahwa ia sangat antusias melihat pertumbuhan Pokemon GO di Indonesia ke depannya ditambah adanya layanan jaringan 5G yang mulai dibangun di wilayah Indonesia. Diharapkan dengan adanya jaringan 5G, pemain bisa mendapatkan pengalaman bermain yang lebih baik lagi.
Baca juga: Samsung Keluarkan Galaxy Buds 2 dengan Tema Pokemon
"Kami berharap untuk melihat teknologi latensi rendah, benar-benar mendorong penggunaan fungsionalitas fitur yang ditingkatkan. Sehingga kami sangat bersemangat untuk membangun komunitas," ucap Tellez.
Bukan hanya meluncurkan versi bahasa Indonesia di Pokemon GO, Niantic juga akan meluncurkan berbagai event yang siap dinikmati oleh gamer Indonesia.
Event tersebut bertajuk WIN atau Waktu Indonesia Nangkep yang akan dimulai mulai 30 November 2022 hingga 8 Januari 2023 mendatang.
Baca juga: Website untuk Buat Kesimpulan Otomatis Bahasa Inggris, Begini Cara Menggunakannya
Dalam event WIN ini, pemain akan dihadapkan dengan sebuah tugas 'Penelitian Lapangan' di mana gamer harus menemukan bermacam-macam jenis Pokemon seperti Bulbasur, Charmander, Squirtle, Energi Mega Venusaur, Charizard, dan Blastoise.
Gamer Pokemon GO saat ini sudah dapat bermain gim tersebut dalam versi bahasa Indonesia mulai hari Rabu ini.
(ai)
Tinggalkan Komentar