Sharp Aquos Sense4 Plus, Tahan Air dan Kuat Gaming

Fabian Pratama Kusumah . January 22, 2021

Foto: gizmochina

Teknologi.id – Sharp Indonesia merilis Android terbarunya yaitu Aquos Sense4 Plus. Bobot dari Android ini cukup standar yaitu 196 gram dengan dimensi 166 x 78 x 8.8 mm.

Layar yang digunakan merupakan layar terbesar sampai saat ini dari keluarga Aquos yaitu seluas 6,7 inci. Resolusinya adalah FullHD+ dengan refresh rate sebesar 90Hz. Layarnya sudah dilapisi kaca pelindung Corning Gorilla Glass 6.

Ponsel ini memiliki 4 kamera belakang yang terdiri dari 48 MP kamera utama, 5 MP ultra wide, 2 MP makro dan 2 MP depth sensor. Kamera utama tersebut mampu merekam video hingga resolusi 4K.

Baca juga: BMW iX, Mobil Listrik dengan Segudang Teknologi Baru

Terdapat beberapa fitur kamera yang dimiliki di antaranya fitur AI Live Shutter yang dapat secara otomatis mengambil gambar terbaik dari rangkaian foto yang diambil. Serta fitur AI Live Story yang secara otomatis membuat file cuplikan video yang memilih adegan-adegan terbaik dari video aslinya.

Sedangkan kamera selfienya terdapat 2 buah yaitu 8 MP kamera utama dan 2 MP depth sensor. Kamera selfienya mampu merekam video hingga FullHD (1080p).

Prosesor yang digunakan yaitu Qualcomm Snapdragon 720G, merupakan chipset kelas menengah. Untuk bermain game seperti PUBG bahkan Genshin Impact dapat dijalankan dengan pengaturan yang disesuaikan.

RAM yang digunakan yaitu 8 GB dengan memori internal sebersar 128 GB. Jika penyimpanan dirasa kurang, terdapat slot micro SD yang mampu menyimpan kapasitas hingga 1 TB.

Kapasitas baterainya lumayan besar yaitu 4.120 mAH yang tentunya sudah menggunakan USB-Type C dalam pengisian dayanya. Fitur multimedia yang dihadirkan cukup standar seperti Bluetooth, GPS, fingerprint dan menariknya adanya stereo speaker sehingga nyaman saat digunakan bermain game ataupun menonton video.

Baca juga: Android 12, Fitur Hibernasi, dan Kegunaannya

Sayangnya Sharp Aquos Sense4 Plus belum mendukung NFC sehingga bagi yang membutuhkan fitur ini kurang cocok untuk membeli Android ini.

Salah satu fitur menarik yang menjadi andalan Sharp Aquos Sense 4 Plus adalah Waterproof IP68 yang dapat tahan terhadap air dan debu.

Untuk harga, Sharp Aquos Sense 4 Plus dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB dijual dengan harga Rp 4.499.000. Masa pre order untuk perangkat ini telah dimulai sejak 21 Januari 2021 sampai 28 Januari 2021 mendatang.

(fpk)

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar