Cek Promo Bonus Top-Up Free Fire Periode 27-31 Juli 2021!

Kevin . July 28, 2021

Rabu, 28 Juli 2021

Teknologi.id - Siapa yang tidak awam dengan Free Fire?. Permainan aplikasi mobile Garena Free Fire atau yang lebih kerap disebut FF merupakan sebuah game mobile yang dikembangkan oleh 111 Dots dan diluncurkan secara aplikasi mobile di playstore dan applestore telah digandrungi banyak kaum milenials di penjuru dunia. Game yang memiliki latar belakang battle royal dengan kualitas grafis yang cukup memadai ini telah diunduh lebih dari 91 juta pengguna terdaftar di playstore. 

Eksistensi Free Fire ini tidak luput dari kualitas game mobile yang dapat didukung oleh gadget dengan beragam spesifikasi mulai dari flagship hingga beberapa android jenis lawas. Free Fire pun mendesain game mobile ini dengan bobot hanya 600 MB yang dimana ditujukkan pada semua kalangan pasar, terbukti kalangan mulai dari anak kecil hingga dewasa menyukai permainan mobile ini. Tidak hanya sampai di situ bermula sebagai game berbasis mobile, Free Fire mulai diperlombakan lewat ajang  ESports yang berasal dari berbagai negara. Keseruan permainan game mobile ini tidak hanya didapatkan oleh penuntasan misi-misi pada berjalannya permainan, namun tersedianya layanan top-up bagi TID-ers yang tidak sabar untuk mendapatkan senjata dan strategi dalam bertahan hidup lewat Diamond Free Fire ini.

Credit: instagram.com/freefirebgid

Baru-baru ini, Free Fire mengadakan promo Top-up yang dilangsungkan mulai Selasa kemarin hingga Sabtu mendatang dengan nama Event Top-Up Diamond Free Fire dengan slogan 'Less Is More'. Free Fire melalui unggahan instagramnya memberikan cara bagi TID-ers yang ingin mendapatkan bonus diamond hingga 400% hanya dengan top-up diamond free fire. Melalui unggahan akun instagramnya tersebut menyiratkan bahwa semakin sedikit diamond yang pengguna miliki, pada saat top-up dengan saldo sedikit pun kesempatan meraih diamond gratis hingga 400% dapat terbuka semakin besar.


KV

author0
teknologi id bookmark icon

Tinggalkan Komentar

0 Komentar